Breaking News, Kapal Cepat Cantika Tujuan Alor Terbakar Di Laut Kupang

- 24 Oktober 2022, 13:53 WIB
Kapal cepat  Cantika (foto dokumen WA)
Kapal cepat Cantika (foto dokumen WA) /

Breaking News, Kapal Cepat Cantika Tujuan Alor Terbakar Di Laut Kupang

MEDIA KUPANG- Kapal Cepat Cantika yang merute dari Pelabuhan Tenau Kupang tujuan Pelabuhan Dulionong, Kota Kalabahi, Kabupaten Alor terbakar di wilayah perairan Laut Kupang atau beberapa mil dari wilayah Amfoang di Kabupaten Kupang.

Peristiwa kebakaran kapal tersebut terjadi pada Senin 24 Oktober 2022 sekitar pukul 13.00 Lewat, dan saat ini Tim SAR wilayah Kupang tengah melakukan evakuasi penumpang dan anak buah kapal (ABK). Kapal ini bertolak dari Pelabuhan Tenau sekitar pukul 11.00 WITA atau 12.00 WITA.

Humas SAR Kupang, Darwin yang dikonfirmasi MEDIA KUPANG dari Kalabahi, pada Senin 24 Oktober 2022 membenarkan terjadinya peristiwa kebakaran tersebut, dan tim SAR telah bergerak melakukan evakuasi penumpang dan ABK.

Menurut Darwin, dirinya belum bisa memberikan informasi secara pasti tentang peristiwa ini, baik jumlah penumpang dan ABK, ada korban atau tidak, maupun waktu kejadiannya. Pasalnya pihak SAR terlebih dahulu melakukan upaya penyelamatan terhadap penumpang dan ABK.

"Tim yang pertama telah berangkat, sekarang tim kedua segera meluncur ke lokasi kejadian. Nanti kita berikan informasi jelas,"ungkap Darwin lewat telepon WA.

Sementara itu pejabat di Adpel Kalabahi, Syamsudin yang dihubungi MEDIA KUPANG mengatakan, pihaknya juga tengah menunggu informasi dari Kupang.

"Kalau kita lihat di video, lokasi kejadiannya beberapa mil dari wilayah pesisir sekitar wilayah Naikliu, Amfoang Kabupaten Kupang," ungkap Syamsudin.

Sementara informasi lain lewat WA yang beredar, kapal ini dari Kupang tujuan Alor mengangkut sekitar 100 lebih atau 200 penumpang, dan sebanyak 10 ABK. Kapal ini setiap minggunya 3 kali merute Kupang-Alor PP.***

Editor: Okto Manehat


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x