Demo Tolak Kenaikan Harga BBM di Kantor DPRD Alor, PMKRI Cabang Alor Tawar 5 Solusi Ini

- 8 September 2022, 16:14 WIB
Aksi Demonstrasi PMKRI Cabang Alor di depan Kantor DPRD Alor
Aksi Demonstrasi PMKRI Cabang Alor di depan Kantor DPRD Alor /Anggel/WhatsApp @Rian Hemat

MEDIA KUPANG- Perhimpunan Mahasiswa katolik Republik Indonesia(PMKRI) Cabang Alor St.Hendrikus II melakukan aksi demonstrasi di Kantor DPR Alor, Kantor Dinas Perhubungan dan Kantor Bupati Alor, Kamis, 8 September 2022.

Tujuan dari aksi demonstrasi yang dilakukan oleh PMKRI Cabang Alor menanggapi kebijakan Pemerintahan Jokowi yang menaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) secara serentak di seluruh Indonesia pada tanggal 3 September 2022 lalu.

Pemerintah menaikan harga BBM tersebut dengan alasan karena sekitar 70% Subsidi BBM dinikmati oleh kelompok masyarakat mampu.

Baca Juga: Vikaris Lakukan Kekerasan Seksual di Alor, ini 12 Butir Tanggapan Majelis Sinode GMIT

BBM itu sendiri adalah kebutuhan yang sangat urgen bagi kehidupan masyarakat di indonesia, BBM merupakan kebutuhan pokok baik itu masyarakat desa maupun masyarakat kota,penting bagi rumah tangga maupun pada sektor usaha mikro,demikian juga BBM subsidi sangat di perlukan pada sektor usaha pertanian dan perikanan serta transportasi umum.

Namun dalam perkembangannya,pemerintah malah mengeluarkan kebijakan harga BBM subsidi terbaru yaitu sebagai berikut : pertalite yang awalnya dari Rp7.650 menjadi Rp10.000 ribu per liter.

Baca Juga: Terkubur Selama Ribuan Tahun, Camp Tentara Romawi Kuno Kembali Terlihat, Ini Penampakannya

Solar bersubsidi yang awalnya RP5.150 menjadi Rp6.800 per liter dan pertamax non subsidi yang awalnya Rp12.500 naik menjadi Rp 14.500.

Dengan kenaikan harga baru tersebut bukan hanya berdampak pada sektor transportasi namun juga terkena pada sektor usaha perdagangan seperti pada peningkatan harga sembako.

Halaman:

Editor: Primus Nahak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x