Panen Tomat ke - 5 , SMK Negeri 2 Silawan Raup Keuntungan Rp80 Juta Lebih

- 14 Januari 2023, 07:50 WIB
Agustinus Lise pio
Agustinus Lise pio /Agustinus Lise Pio/

Bupati Belu dan Wakil Bupati Belu, melanjutkan meresmikan dimulainya Produksi Wine merk Silawine dan Jahe/Temulawak Celup di SMK Negeri 2 Silawan, bersama Dudi Pendamping Noviany Ivon Sulaiman dari Rumah Produksi Kitapun, di ruang Laboratorium dan Produksi, untuk jurusan Pertanian SMK Negeri 2 Silawan. Penjelasan proses pembuatan wine menggunakan bahan-bahan yang ada Belu dan Jahe/Temulawak celup dari proses awal hingga akhir dijelaskan oleh Aci Ivon, sapaan akrab dari DUDI Pendamping SMK Negeri 2 Silawan. 

Ramah tamah di ruang kelas jurusan pertanian,Bupati Belu beserta rombongan, guru dan siswa jurusan pertanian SMK Negeri 2 Silawan, menyicipi snack khas jurusan pertanian dan hasil panen kebun sendiri, pisang rebus, Ubi timur rebus, ubi ungu rebus, sambal khas tomat, lombok  , jeruk, daun kemangi, ditemani wine produksi awal SMK Negeri 2 Silawan, wine mangga,wine nanas, wine strawbery bunga mawar.

Baca Juga: Tiga Perwakilan Negara Bakal Bentrok di Ring Tinju, Bupati Malaka Temui Kapolda NTT

Keakraban bersama, mengakhiri pertemuan hari ini. " Kami berkunjungan rutin untuk mendorong siswa dan guru untuk sinergi bersama, menjadi role model di NTT." Ungkap Bupati Belu, Agustinus Taolin.***ALP

Halaman:

Editor: Agustinus Lise Pio


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x