Marianus Humau Menang Secara Aklamasi, Nahkoda Baru PMKRI Cabang Kupang

- 1 September 2022, 14:16 WIB
Marianus Humau, Nahkoda terpilih PMKRI Kupang 2022/2023
Marianus Humau, Nahkoda terpilih PMKRI Kupang 2022/2023 /Anggelina Ima Nai Buting/Anggelina Ima Nai Buting

MEDIA KUPANG - Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) St. Fransiskus Xaverius Cab. Kupang Gelar Rapat Umum Anggota Cabang (RUAC) yang berlangsung di Marga Juang 63.Rabu, 31Agustus 2022.

Pantaun MediaKupang.com, ratusan anggota PMKRI hadir memadati rumah organisasi itu guna mengikuti pemilihan ketua mandataris periode 2022/2023.

Pemilihan ketua mandataris PMKRI Cabang Kupang kali ini terlihat sedikit ada perbedaan ketimbang pemilihan tahun sebelum-belumnya. Perbedaan kali ini ternyata sebelum pemilihan berlangsung sudah terlebih dahulu ada postingan yang mengucapakan selamat terhadap calon kandidat yang belum terpilih secara resmi.

Baca Juga: Istri Polisi Selingkuh Di Hotel, Ditangkap Oleh Suaminya Sendiri

Postingan itu melalui pesan group WhatsApp yang di publikasikan oleh salah satu calon kandidat Idin Goa Rae. Kutipan chat Idin Goa Rae kepada Marianus Humau;

"Proficiat temanku @Sekjend Mone Humau, lewat media ini saya temanmu Idin Goa Rae titipkan Perhimpunan yang kita cintai ini dengan jiwa yang besar dan keikhlasan tanpa syarat kepentingan apapun murni sebagai kader perhimpunan demi menjaga fraternitas dan dinamika yang berkepanjangan dalam sekat-sekat pembatas yang menghalangi ruang kreativitas kader untuk pembangunan perhimpunan ini. Tetap jaga dan rawat ketuaku, saya temanmu mendukung penuh niat baikmu menahkodai Perhimpunan ini. Teriring salam Pro Eclesia Et Patria."

Setelah chat yang dikirim digroup tersebut, pada saat puncak dari dinamika RUAC ini ternyata benar-benar terjadi bahwa kanndidat lawan tidak menghadiri RUAC berlangsung sehingga landidat Marianus Humau terpilih secara aklamasi.

Baca Juga: Bupati Manggarai, Heribertus GL. Nabit dan Istri Terlibat Skandal Fee Proyek

Marianus Humau terpilih menjadi Mandataris/Formatur/Ketua Presidium PMKRI Cab. Kupang Periode 2022/2023.

Halaman:

Editor: AS Rabasa

Sumber: Anggelina Ima Nai Buting


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x