Cantika 77 Terbakar, 9 Orang Meninggal Dunia dan Puluhan Lainnya Masih dalam Proses Pencarian

- 24 Oktober 2022, 19:23 WIB
Korban meninggal tragedi kapal terbakar
Korban meninggal tragedi kapal terbakar /AS Rabasa /

MEDIA KUPANG - Tragedi Kapal Motor Express Cantika 77 yang terbakar menelan korban. 

Setelah melakukan proses pencarian, ditemukan beberapa korban yang meninggal dunia dan masih belum ditemukan puluhan lainnya. 

Baca Juga: Anggota DPRD dari Partai PKS Digerebek Isteri dan Anak Sedang Berduaan dengan Seorang Aparatur Sipil Negara

Tim SAR menemukan 9 penumpang KFC Express Cantika 77 dalam keadaan meninggal dunia. Sementara puluhan lainnya belum diketahui nasibnya. Proses pencarian masih terus dilakukan.

Diketahui, sesuai manifest kapal cepat ini mengangkut 167 penumpang dan 10 kru. Hingga pukul 19.00 Wita, tercatat 9 korban meninggal dunia. Namun, berdasarkan jumlah korban yang ditemukan, jumlahnya sudah melebihi daftar manifest.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Kupang, I Putu Sudayana menyebutkan hingga malam ini evakuasi tetap dilakukan di perairan antara Pulau Alor dan Timor.

Baca Juga: Penumpang Kapal Motor Express Cantika 77 Dievakuasi Basarnas NTT

Sampai saat ini terupdate ada 9 korban meninggal dunia. Para korban meninggal ini sudah dievakuasi di Naikliu, Amfoang Utara. Ada juga yang masih di atas KN Antareja dan Kapal Fery Cantika 09.

Dijelaskan yang sudah terevakuasi di Naikliu sebanyak 160 penumpang, di mana 158 korban selamat, dan 2 meninggal dunia.

Halaman:

Editor: AS Rabasa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x