Silahturami Dengan DPR RI Komisi IX, Bemnus NTT Sampaikan Tiga Hal Penting!!

- 22 Maret 2023, 13:41 WIB
Terlihat, Koordinator BEMNUS NTT disambut hangat oleh anggota komisi IX DPR RI
Terlihat, Koordinator BEMNUS NTT disambut hangat oleh anggota komisi IX DPR RI /Mario Media Kupang

MEDIA KUPANG - Badan Eksekutif Nusantara, Koordinator Wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur ( BEMNUS NTT) bersilahturami dengan anggota DPR RI Komisi IX Ratu Ngadu Bonnu Wulla dengan membahas tiga isue penting.

Dalam diskusi yang berlangsung di Rumah Aspirasi yang bertempat di Sumba Barat Daya (SBD). Kedatang rombongan BEMNUS NTT yang dipimpim oleh Saulus Ngabi Nggaba, telah disambut hangat oleh Ratu Ngadu Bonnu Wulla anggota DPR RI ini.

Dalam kesempatan itu, Koordinator BEMNUS NTT, Saulus Ngabi Nggaba memyampaikan tiga poin utama persoalan yang ada di Provinsi NTT, yakni masalah ketahanan pangan, masalah pendidikan, dan masalah kesehatan.

Dijelaskannya, bahwa ketiga poin itu saat ini menjadi masalah utama khususnya di Kabupaten SBD dan NTT Umumnya. Maka, diharapkan pemerintah melalui Ratu Ngadu Bonnu Wulla bisa mengaspirasikan kepada pengambil keputusan.

" tiga poin ini adalah persoalan krusial yang harua diselesaikan oleh pemerintah. Untuk itu, kita berharap pemerintah segerah menyelesaikan tiga persoalan itu," ujarnya selasa, 21 maret 2023.

Menanggapi persoalan itu, anggota DPR RI Ratu Ngadu Bonnu Wulla mengatakan, tentang krisis pangan ini menjadi persoalan kompleka yang menjadi tanggungjawab bersama.

"kita tahu bersama bahwa 80% disumba saat ini daerah pertanian tapi kenapa terjadi krisis pangan ada apa dibalik itu," tanyanya.

Dikatakannya, saat ini dalam pembahasanya terkait hasil produktifitas yang tidak maksimal, padahal upaya dan tindakan terus dilakukan. Seperti contohnya, pemberian pupuk yang tepat, kesediaan air, dalam meningkatkan produktifitas pertanian.

Ratu ngadu menegaskan, penting pemerintah Daerah harus respon cepat terkait dengan persoalan di daerah. Tidak hanya itu, lanjutnya, pemeritah daerah harus bisa, mampu dan cepat menjemput bola, jangan hanya duduk diam saja.

" banyak program yang di berikan pemerintah pusat, tapi sebagai pemerintaj daerah harus cepat menjemput bola, kita jangan duduk diam dan menunggu bola," tegasnya.

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x