Tanam 500 Anakan Pohon Di Hutan Nostalgia, Kapolres Alor Himbau Jangan Bakar Hutan

- 24 Agustus 2023, 15:07 WIB
Kapolres Alor, AKBP.Supriadi Rahman tengah menanam pohon di Hutan Nostalgia
Kapolres Alor, AKBP.Supriadi Rahman tengah menanam pohon di Hutan Nostalgia /

Tanam 500 Pohon Di Hutan Nostalgia Alor, Kapolres Himbau Jangan Bakar Hutan

MEDIA KUPANG- Dalam merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-78 dan menindaklanjuti program Hijaukan Negeri oleh Kapolri dengan kegiatan penanaman di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, maka untuk tingkat Polres Alor di gelar juga aksi penanaman 500 anakan pohon yang berlokasi di Hutan Nostalgia, di wilayah Kecamatan Kabola, pada Rabu 23 Agustus 2023.

Jenis anakan tanaman yang ditanam dalam kegiatan tersebut,yakni Cendana, mahoni, dan jati putih. Kegiatan tanam ini melibatkan Anggota Polres Alor, Bhayangkari, Dinas Kehutanan Wilayah Kabupaten Alor, dan masyarakat disekitar Hutan Nostalgia.

Kapolres Alor, AKBP. Supriadi Rahman, SIK, MM kepada MEDIA KUPANG di Kalabahi usai kegiatan penanaman tersebut menjelaskan, kegiatan ini digelar serentak di seluruh Wilayah Polda, Polres, dan Polsek, termasuk di Lembaga Pendidikan Polri.

Tujuan kegiatan ini, ungkap Rahman, untuk menghijaukan negeri, yakni mengajak masyarakat untuk menjaga, merawat, dan melestarikan hutan dan lingkungan disekitar agar tanaman yang ada tetap hijau atau lestari.

Oleh karena itu, Rahman menghimbau, kepada semua masyarakat di Kabupaten Alor untuk dapat memelihara hutan secara baik, dan meninggalkan kebiasaan buruk dengan membakar hutan.

"Sekarang ini sudah musim kemarau, sangat rawan dengan masalah kebakaran hutan. Kita himbau masyarakat jangan bakar hutan," pinta Rahman.

Menyinggung tentang lokasi Hutan Nostalgia yang dipilih, Rahman mengatakan, mudah-mudahan dengan kegiatan yang digelar di lokasi yang dimaksud, kawasan wisata hutan tersebut kembali mendapatkan perhatian pemerintah yang saat ini kondisinya harus mendapat perhatian lebih.

Ibu Bhayangkari Polres Alor melakukan kegiatan tanam pohon di Hutan Nostalgia Alor
Ibu Bhayangkari Polres Alor melakukan kegiatan tanam pohon di Hutan Nostalgia Alor

"Kawasan hutannya bagus sekali. Banyak tanamannya dengan aneka pohon. Ada juga penangkaran buaya. Sangat potensial," ungkap Rahman.

Rahman berharap, anakan yang ditanam dalam kegiatan tersebut dapat dijaga secara baik sehingga bisa tumbuh dengan subur.

Halaman:

Editor: Okto Manehat


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x