Jurnalis Wajib Jalani Rapid Test, Jelang Peliputan Kunjungan Presiden

- 14 Februari 2021, 20:10 WIB
Foto : Wartawan Pos Kupang saat melakukan Rapid Tes
Foto : Wartawan Pos Kupang saat melakukan Rapid Tes /Media Kupang Erick/


MEDIA KUPANG - Menjelang kunjungan Presiden RI, Joko Widodo ke Maumere, puluhan wartawan di Kabupaten Sikka, Provinsi NTT, menjalani pemeriksaan rapid test antigen di Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda), pada Minggu, 14 Februari 2021.

Para jurnalis, diwajibkan mengikuti dan menunjukkan hasil rapid test antigen, sebagai syarat untuk meliput kunjungan Presiden RI.

Instruksi ini disampaikan Dandim 1603 Sikka, Letkol Inf Zulnalendra Utama kepada semua wartawan yang bertugas di Kabupaten Sikka.

Baca Juga: Material Longsor Timbun Badan Jalan, Ibu Hamil di Perbatasan RI-RTL Ditandu Petugas Medis

Jurnalis yang akan melakukan peliputan, terlebih dahulu mendaftar pada Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Sikka. Setidaknya terdapat 20 wartawan lokal, regional, dan nasional yang bertugas di Sikka telah mendaftarkan diri.

Kepala Dinas Kesehatan, Kabupaten Sikka, Petrus Herlemus menjelaskan, rapid test antigen bagi para wartawan yang sudah terdaftar, dilaksanakan pada Minggu dan Senin, 15 Februari 2021, di Labkesda Dinkes Sikka.

"Kami siapkan waktu 2 hari untuk rapid test antigen. Selain wartawan yang sudah terdaftar, juga ada sekitar 50 orang lagi yang wajib rapid test antigen," terangnya kepada media ini, pada Minggu, 14 Februari 2021.

Lanjut Herlemus, selain rapid test antigen, ada 20 orang yang nantinya berada di tenda utama, yang diwajibkan menunjukkan hasil swab TCM.

"Untuk 20 orang ini, pengambilan swab TCM dilaksanakan di RSUD TC Hillers Maumere, pada Senin, 15 Februari 2021. Termasuk 3 orang wartawan televisi yang akan meliput langsung di tenda utama," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso

Sumber: Media Kupang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x