Korban Serangan KKB Kelompok Egianus Kogoya, Dievakuasi ke Timika

- 16 Juli 2022, 17:21 WIB
Ilustrasi serang yang sebabkan korban tewas
Ilustrasi serang yang sebabkan korban tewas /Miju/Pixabay

MEDIA KUPANG - Korban tewas akibat serangan  yang dilakukan KKB kelompok Egianus Kogoya di Kaupaten Nduga, Papua terus bertambah.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, serangan KKB KKB kelompok Egianus Kogoya terhadap warga sipil di Nduga ada 9 orang tewas termasuk seorang Pendeta.

Baca Juga: Diserang KKB Pimpinan Egianus Kogoya, Seorang Pendeta dan 8 Warga Sipil Tewas

Terbaru, dilansir dari Antara, Sabtu, 16 Juli 2022 sore, Polisi menyebutkan bahwa KKB yang menjadi pelaku penyerangan terhadap warga sipil di Nogolaid, Kabupaten Nduga, Papua diduga dari kelompok Egianus Kogoya.

Baca Juga: Tahukah Anda, ini 10 Negara yang Punya Militer Terkuat di Dunia Menurut Global Fire Power

"Memang pelaku penyerangan yang melukai 11 orang warga sipil, 10 diantaranya meninggal itu adalah KKB pimpinan Egianus Kogoya," tegas Dirreskrimum Polda Papua Kombes Pol Faizal Rahmadani di Jayapura, Sabtu, 16 Juli 2022.

Dijelaskan, saat melakukan penyerangan selain melakukan penembakan juga menyerang dengan menggunakan senjata tajam.

Sebanyak 11 orang terluka, 10 orang diantaranya meninggal dunia dan saat ini sudah dievakuasi ke Timika.

Baca Juga: Apakah Benar, Mata Uang Rupiah Tidak Laku di Timor Leste?

Halaman:

Editor: Primus Nahak

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x