Akhirnya Nasdem Resmi Usung Anies Baswedan Sebagai Capres 2024, Tinggal Cari Pasangannya

- 3 Oktober 2022, 16:51 WIB
Surya Paloh dan Anies Baswedan
Surya Paloh dan Anies Baswedan /AS Rabasa /

MEDIA KUPANG - Teka-teki tentang siapa calon presiden yang akan diusung oleh partai Nasional Demokrat (Nasdem) akhirnya terungkap.

Para petinggi partai Nasdem dibawa komando dan pimpinan Ketua Umum, Surya Paloh, akhirnya mengumumkan calon presiden yang mereka usung.

Partai Nasdem resmi mengusung Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menjadi calon presiden (capres) 2024.

Baca Juga: Paus Fransiskus Berdoa Untuk Para Korban Tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang

Deklarasi Anies Baswedan sebagai capres 2024 diumumkan langsung oleh Ketua Umum (Ketum) NasDem, Surya Paloh di DPP Partai NasDem, Jakarta, Senin 3 Oktober2022.

“NasDem mencari yang terbaik dari yang terbaik, NasDem akhirnya melihat sosok Anies Baswedan.”

“Kami mempunyai keyakinan dalam prespektif dalam secara makro dan mikro sejalan dengan apa yang kami (NasDem) yakini,” kata Surya Paloh.

“Kenapa Anies Baswedan? Why not the best?” tambah Surya Paloh.

Setelah mendeklarasikan Anies sebagai capres, Surya Paloh mendatangi mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu dan menjabat tangan.

Di satu sisi, terdengar teriakan ‘presiden, presiden’ hingga ‘Anies Presiden Indonesia’ dari sejumlah kader.

Baca Juga: Ini Penyebab Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang. Ini Penjelasan Mahfud MD

Dalam kesempatan itu, Anies Baswedan mengatakan menerima dan siap menjawab tugas dari Partai NasDem.

“Bismillahirrahmanirrahim, kami terima dan bersiap untuk menjawab tantangan itu,” kata Anies.

Meski demikian, Anies tetap meminta waktu untuk menyelesaikan segala urusannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Sebab masa jabatan Anies Baswedan sebagai gubernur akan berakhir pada 16 Oktober 2022.

Dalam deklarasi tersebut, Anies Baswedan juga ikut hadir langsung.

Baca Juga: FS Ternyata Sudah Meniduri 30 Tante Girang : Cari Mangsa di Mall dan Cafe

Kedatangan Anies Baswedan disambut meriah oleh sejumlah kader Partai NasDem.

Bahkan mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu duduk di dekat Surya Paloh.

Nama Anies Baswedan memang santer diberitakan akan diusung sebagai capres 2024 oleh Partai NasDem.

Satu di antaranya disampaikan Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya yang memastikan Anies Baswedan siap diusung partainya.

“Ya pasti (Anies siap) lah. Kalau enggak, mau gimana caranya,” kata Willy kepada wartawan, Rabu 7 September 2022.

Namun Willy menyebut keputusan deklarasi Anies itu tergantung kesepakatan NasDem dengan partai pengusung lainnya.

Baca Juga: Ini Fakta Polisi Lepaskan Gas Air Mata di Stadion Kanjuruhan. Simak Penjelasan Sekjen PSSI

“Jadi tentu itu suatu hal yang dinamis kalau ada kesepakatan. Sekarang kesepahaman sudah ada, tinggal kesepakatan aja,” ujarnya.

Sebelumnya, dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas), Partai NasDem sudah mengumumkan tiga bakal calon presiden (capres) yang akan diusung dalam Pilpres 2024.

Ketiganya yakni Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa, dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.***

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor: AS Rabasa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x