Prakiraan Cuaca di Takari Minggu 26 Februari 2023 dari BMKG

- 25 Februari 2023, 20:22 WIB
Prakiraan Cuaca di Takari Minggu 26 Februari 2023 dari BMKG
Prakiraan Cuaca di Takari Minggu 26 Februari 2023 dari BMKG /Tangkap Layar TikTok/

MEDIA KUPANG - Prakiraan BMKG, hujan lebat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat masih berpotensi terjadi di beberapa kota di NTT dalam beberapa pekan ke depan.

"Waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Manggarai Barat, Manggarai, Manggarai Timur, Ngada, Nagekeo, Ende, Sikka, Flores Timur, Lembata, Alor, Belu, Malaka, TTU, TTS, Kota Kupang, Kabupaten Kupang, Sumba Barat, Sumba Tengah, Sumba Barat Daya dan Sumba Timur." tulis pihak BMKG sebagaimana dikutip Media Kupang Sabtu 25 Februari 2023.

Seperti diketahui, kondisi cuaca extrem yang terjadi di NTT beberapa hari belakangan telah menyebabkan longsor di Kecamatan Takari, Kabupaten Kupang yang membuat akses jalur dari kota Provinsi NTT menuju tiga kabupaten di NTT yakni Belu, TTU dan Malaka lumpuh.

Pemerintah sendiri hingga kini terus berupaya mencari jalan alternatif maupun menggerakkan alat berat untuk memastikan kondisi jalan bisa kembali normal.

Saat ini, jalur yang terputus sudah bisa dilalui meski masih belum sepenuhnya normal, hal ini tidak terlepas dari kondisi jalan yang masih berlumpur akibat intensitas hujan yang belum kunjung berhenti.

Lantas, bagaimana kondisi cuaca di Takari pada Minggu 26 Februari 2023?, Berikut Media Kupang telah merangkum kondisi cuaca di Takari pada Minggu 26 Februari 2023.

Prakiraan Cuaca Kecamatan Takari, Kabupaten Kupang, Minggu 26 Februari 2023.

02:00 WITA : Hujan Petir

05:00 WITA : Hujan Ringan

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x