PSG Telan Kekalahan 2-0 Saat Menjamu AS Monaco

- 22 Februari 2021, 15:10 WIB
Luapan kegembiraan para pemain AS Monaco, ketika mencetak gol ke gawang PSG
Luapan kegembiraan para pemain AS Monaco, ketika mencetak gol ke gawang PSG /Foto : twitter AS Monaco ES

MEDIA KUPANG - Tim Paris Saint-Germain (PSG) tampil buruk di kandangnya sendiri, sehingga harus rela dipecundangi AS Monaco 2-0, saat keduanya bertemu pada pekan ke-26 di Stadion Parc des Princes, Minggu waktu setempat (Senin Wita).

PSG yang tampil menawan ketika menghadapi Barcelona di ajang Liga Champions, malah harus merelakan gawangnya dibobol AS Monaco di Liga Prancis sebanyak dua kali tanpa balas.

Baru saja pertandingan berlangsung selama enam menit, gawang PSG harus kebobolan oleh pemain muda AS Monaco, Sofiane Diop. Diop sukses menyelesaikan umpan sundulan yang dikirim Ruben Aguilar, di depan mulut gawang PSG.

Baca Juga: Izinkan Kompetisi Sepak Bola, Kapolri Ingatkan Penegakan Protokol Kesehatan

PSG sendiri, mengalami kesulitan untuk menembus lini pertahanan AS Monaco. Bahkan, mereka kerap membuang peluang percuma saat memasuki kotak penalti.

Kehadiran Mbappe yang pada pertandingan melawan Barcelona begitu memukau, namun justru nampak tak terlihat dalam pertandingan kali ini.

Monaco juga hampir saja menggandakan keunggulan, tapi beruntung bagi PSG, sundulan Axel Disasi dalam situasi tendangan sudut masih terlalu lemah.

Baca Juga: Liga Champions : PSG Pecundangi Barcelona 4-1, Mbappe Cetak Hattrick

Dikutip dari Antara, pada babak kedua, AS Monaco kembali mengejutkan publik tuan rumah karena berhasil mencetak gol cepat untuk kedua kalinya.

Halaman:

Editor: Eryck S

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x