Terkendala Aturan Mendatangkan Pemain Baru, Barcelona Melepas Aubemayang ke Chelsea

- 3 September 2022, 07:09 WIB
Pemain Barcelona dalam pertandingan Liga Spanyol di tengah perburuan pemain baru
Pemain Barcelona dalam pertandingan Liga Spanyol di tengah perburuan pemain baru /REUTERS/Albert Gea

Selain berburu pemain belakang, Blaugrana mengaku tertarik dengan jasa Bernando Silva; gelandang serang Manchester City.

Dikutip dari Pikiran Rakyat, Xavi mengatakan "Saya tentu saja berharap, namun kami tahu hal tersebut akan sulit karena hanya tersisa beberapa hari lagi, situasi saat ini saya melihatnya sangat sulit."

Prediksi Xavi terbukti benar. Pihak Manchester City, melalui pelatihnya Pep Guardiola tidak ingin membiarkan Bernando Silva pergi. The Citizens julukan City, tetap membutuhkan gebrakan pemain tersebut dalam musim 2022/2023 ini.

Melepas Aubemayang ke Chelsea
Barcelona tidak dapat mendatangkan pemain baru bila merujuk pada aturan yang berlaku di La Liga.

Persoalan ini dapat terselesaikan bila mereka melepas Pierre Emerick Aubameyang. Dengan kepergiannya, Blaugrana dapat mendatangkan pemain belakang sesuai dengan posisi yang dibutuhkan.

Pasca kedatangan Lewandoski, lini depan Barcelona dipercayakan padanya. Aubameyang dengan sendirinya tersingkir dari susunan skuad. Beberapa klub menyampaikan ketertarikannya dengan penampilan Aubemayang, yakni Chelsea dan Manchester United.

Setelah melalui berbagi proses, Chelsea resmi mendapatkan tanda tangan pemain asal Gabon tersebut dengan durasi kontrak dua tahun.

Mendekati penutupan bursa transfer 2022, Chelsea resmi merekrut Aubameyang dengan mahar 10 juta poundsterling atau sekitar Rp172 miliar***

Halaman:

Editor: Ardy Milik

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x