Proyek SD Fatukmetan Bermasalah dan Viral, Netizen Heboh Hingga Sindir Kontraktor dari Luar Belu

20 Oktober 2021, 18:00 WIB
Proyek SD Fatukmetan Bermasalah dan Viral, Netizen Heboh Hingga Sindir Kontraktor dari Luar Belu /Facebook

MEDIA KUPANG - Salah satu pekerjaan pembangunan sekolah di Kabupaten Belu, Nusa tenggara Timur (NTT) bermasalah dan viral di media sosial (Medsos) facebook.

Bangunan tersebut adalah SD Negeri Fatukmetan yang terletak di Desa Kenebibi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu.

Pembangunan sekolah bermasalah itu menjadi viral dan membuat heboh netizen karena konstruksi (salah satu kayu) diduga menggunakan bekas kayu terbakar.

Baca Juga: HUT ke-57, Partai Golkar Target Menang Pemilu 2024 dan Rebut Palu Pimpinan Parlemen Belu

Selain bekas kayu terbakar, sejumlah kayu juga terlihat tidak sesuai spek atau bukan kayu kelas dua.

Hal ini diketahui dari unggahan sejumlah akun di grup facebook salah satunya di grup Belu News, Senin 17 Oktober 2021 malam.

Proyek sekolah bermasalah itu menuai ragam tanggapan dari netizen. Sejumlah netizen menyindir rekanan atau Cv (kontraktor) pelaksana proyek tersebut bekerja seolah tak bertanggungjawab karena dari luar Kabupaten Belu.

Berikut sejumlah tanggapan seolah menyindir rekanan atau Cv (kontraktor) pelaksana proyek tersebut yang dilihat Media Kupang, Rabu 20 Oktober 2021 malam.

"Dari kupang jd (jadi) kerja asal2 (asal-asal) saja," ungkap akun Ose Beti.

"Kenapa harus CV dari luar untuk kerja proyek yang dananya tidak terlalu besar padahal banyak kontraktor putra daera yang bisa kerja," ketus akun Sevenn Sevenn,

"Kenapa harus orang luar untuk mengelola proyek tersebut padahal banyak kontraktor putra daera (daerah) yang mampu kerja. Kok bisa kontraktor dari dari luar bisa kerja di sini padahal pakai dana dari kabupaten," komen akun Sevenn Sevenn pada unggahan lainnya.

"HH HH lucu saja kontraktor luar bisa kerja sampe sini ?? Biaya rehap saja bisa telan anggaran jumbo apa lagi buat gedung baru bisa bunyi M," komen akun Sevenn Sevenn lagi.

"Begitu saja hrs (harus) dr (dari) kupang," sindir akun Edo.

Baca Juga: Ziarah ke TMP Seroja di HUT ke-57 Partai Golkar, Epy Nahak: Hormati Jasa Para Pahlawan

Masih banyak lagi ragam tanggapan netizen terhadap unggahan proyek sekolah bermasalah tersebut yang masih menjadi trending topik dan pembahasan netizen di grup-grup facebok.

Terpisah, dari hasil penelusuran Media Kupang di laman resmi LPSE Kabupaten Belu, SD Fatukmetan saat ini tengah dibangun atau rehabilitasi ruang kelas dengan tingkat kerusakan minimal sedang beserta perabotnya 3 ruangan sejak akhir Juli 2021 lalu.

Proyek ini menelan anggaran Nilai Pagu Paket Rp. 374.202.000 yang bersumber dari APBD Belu tahun anggaran 2021 melalui (Satker) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belu.

Proyek ratusan juta itu dikerjakan oleh Cv. Agung Hidayat yang beralamat di Jl. Perintis Kemerdekaan Oebufu-Oebobo, Kupang (Kota), Nusa Tenggara Timur.

Pimpinan atau pemilik Cv. Agung Hidayat belum diketahui keberadaannya sehingga tak bisa dikorfimasi.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belu, Jonisius R. Mali tegas menyikapi pembangunan (Rehab) SD Negeri Fatukmetan yang kontruksi bangunannya (salah satu kayu) menggunakan kayu bekas terbakar dan menggunakan sejumlah kayu tak berkualitas.

Kepada Media Kupang, Kadis Joni Mali menegaskan dirinya telah memerintahkan staf dan konsultan pengawas untuk memantau pembangunan SD Fatukmetan yang lagi viral di Medsos (Facebook) itu.

"Saya sudah perintah staf dan konsultan pengawas untuk pantau," tegas Kadis Joni ketika dikonfirmasi melalui pesan WhatsAppnya, Selasa 19 Oktober 2021.

Menurut Joni Mali, pihaknya juga sudah meminta kontraktor untuk segera memperbaiki konstruksi bangunan SD tersebut.

Ia mengingatkan Kontraktor untuk mengerjakan konstruksi bangunan SD Fatukmetan dengan hasil yang berkualitas.

"Rekanan sudah diminta untuk perbaiki dan yang bersangkutan nyatakan siap untuk perbaiki yang kurang-kurang. Prinsipnya mutu atau kualitas pekerjaan harus tetap dijaga," pungkasnya. *** (Parada)

Editor: Royan B

Tags

Terkini

Terpopuler