Berbagi Kepada Sesama Melalui Gerobak Makan Gratis

24 Januari 2023, 11:50 WIB
Irvan Lasakar saat membagikan makanan /Julia Mendes/

 


MEDIA KUPANG - Berbagi kepada sesama dari kekurangan yang dimiliki adalah sebuah tindakan kecil namun mempunyai nilai yang luar biasa. Berbagi bukan cuma hanya dengan uang, tapi dengan tindakan - tindakan kecil sudah merupakan wujud dari cinta kasih kepada sesama.

Seperti halnya yang dilakukan seorang pemuda di Kabupaten Belu, Irvan Lasakar bersama rekan - rekannya menggunakan gerobak makan untuk berbagi makanan gratis kepada sesama.

Mulai di launching di Kota Atambua pada tanggal 3 Desember 2022 tahun lalu, kini Irvan Lasakar dan rekan - rekannya telah memiliki 8 gerobak makan gratis yang melayani makanan gratis untuk warga di Nusa Tenggara timur ( NTT ).

Irvan Lasakar ditemui Media Kupang beberapa hari yang lalu menceritakan, munculnya ide ini berawal dari adanya sebuah gerobak kosong yang terparkir di garasi rumahnya.

"Awalnya Saya terinspirasi dari sebuah gerobak kosong yang dimana awalnya digunakan oleh seseorang penjual nasi kuning namun beberapa bulan kemudian dia tutup dan gerobaknya kebetulan simpan di rumah, jadi setiap hari saya melihat gerobak ini kosong tidak digunakan lalu saya berpikir alangkah baiknya gerobak ini saya gunakan untuk sesuatu yang baik, langsung spontan dalam hati saya mau berbagi dengan cara memberi makan gratis untuk yang membutuhkan," cerita Irvan.

"Saya tidak berpikir dulu dananya tapi saat itu saya mencari ibu-ibu yang bisa bantu masak, kebetulan saya bertemu dengan Ibu Titin kalo kita mau kasih makan orang gratis lalu dengan spontan ibu Titin menjawab oke siap ,dari situ kita mulai bentuk team mulai dari team masak dan yang lainnya, setelah dibentuk team ini hanya sukarela dan dananya pun dari tim sendiri tanpa ada sponsor dan donatur. Murni dari hati kami semua" pungkas Irfan menambahkan.

Semenjak dilaunching hingga saat ini, kata Irvan, gerobak makan gratis telah beberapa kali melayani makan gratis masyarakat di Kabupaten Belu.

Pelayanan gerobak makan gratis sendiri dilakukan setiap hari Jumat di depan toko Baja Mas, Pasar Baru Atambua.

Pilihan makanan yang disediakan beragam, mulai dari nasi putih, sayuran, mie, daging ayam, kerupuk, dan sambal.

Gerobak makan gratis ini juga melayani masyarakat tanpa ada persyaratan, semua lapisan masyarakat di Kabupaten Belu bisa menikmati pelayanan makan gratis ini.

Selain di Kabupaten Belu, gerobak makan gratis ini juga ternyata sudah mulai mengepakkan sayap ke beberapa Kabupaten lainnya seperti Malaka, TTU, TTS, bahkan sudah sampai ke negara tetangga Timor Leste.

"Cinta dalam sepiring nasi, sebuah gerobak sederhana mengajarkan kami tentang memberi adalah satu kesederhanaan, dimana hanya dengan sepiring nasi kami sudah bisa membagi cinta kepada orang lain , rasa peduli dan niat baik bisa tersalurkan kepada orang lain juga menjadi berkat bagi orang lain." tutup Irvan yang juga koordinator gerobak makan gratis ini.

Terpantau Media Kupang dari akun Facebook @Irvan Lasakar, kegiatan berbagi makan gratis ini mendapat respon positif dari warga.

Hal itu terbukti dengan banyaknya komentar positif yang dilontarkan warga saat melihat unggahan video kegiatan Irvan Lasakar di facebooknya sebagaimana terlihat media Kupang.***( Julia Mendes )

Editor: Marselino Kardoso

Tags

Terkini

Terpopuler