Kantor Kecamatan Raimanuk Tak Terawat, Banyak Terlihat Kerusakan, Camat : Butuh Rehab Berat

- 19 November 2021, 21:39 WIB
Foto ruangan gedung kecamatan yang rusak
Foto ruangan gedung kecamatan yang rusak /Vegal, Media Kupang/

MEDIA KUPANG - Gedung kantor Kecamatan Raimanuk di Kabupaten Belu, Provinsi NTT terkesan tak diurus.Terlihat beberapa kerusakan terutama dibagian plafon dibiarkan begitu saja tanpa ada perhatian dari pimpinan di wilayah itu.

Padahal, gedung kantor selama ini aktif digunakan sebagai tempat pelayanan bagi masyarakat di wilayah Kecamatan Raimanuk.

Pantauan media ini, Jumat 19 November 2021, hampir seluruh ruang kantor  kecamatan tersebut terlihat ada kerusakan, pintu ruangan kepala seksi urusan Kessos dan Trantib rusak, plafon di beberapa titik sudah terkelupas dan bolong.

Terlihat pula ada sebuah lemari kosong rusak yang ditaruh didalam gedung pelayanan itu.

Kondisi kantor kecamatan yang memprihatinkan ini dibenarkan Camat Raimanuk, Hironimus Mau Luma.

Menurut Camat yang akrab dipanggil Roni ini, kantor kecamatan tersebut membutuhkan rehab berat.

Untuk itu, camat yang baru saja dilantik Bupati ini berharap dukungan dari para anggota Dewan untuk bisa mengusulkan untuk kantor tersebut segera direhab, sehingga wajah kantor Kecamatan Raimanuk bisa berubah dari kondisi memperihatinkan ini.

"Intinya saya berharap dukungan dari pak dan ibu dewan dari dapil Raimanuk untuk mendukung dan perjuangkan agar kantor Camat Raimanuk diperhatikan"katanya Jumat 19 November 2021.

Sementara, Theodorus Seran Tefa, anggota DPRD Kabupaten Belu menyanyangkan kondisi kantor kecamatan yang terkesan tidak diurus tersebut.

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x