HUT Yonif 744 ke-44, Bupati Belu Dokter Agus Taolin dan Wabup Datangi Markas Tentara

- 26 Januari 2022, 02:53 WIB
Bupati Belu Dokter Agus Taolin dan Wabup Alo Haleserens saat menghadiri HUT Yonif Raider Khusus 744/SYB, Senin 24 Januari 2024
Bupati Belu Dokter Agus Taolin dan Wabup Alo Haleserens saat menghadiri HUT Yonif Raider Khusus 744/SYB, Senin 24 Januari 2024 /Vegal Manek/Media Kupang

MEDIA KUPANG - Bupati Belu Dokter Agus Taolin dan Wakil Bupati Belu Alo Haleserens menghadiri acara syukuran Hari Ulang Tahun Batalyon Infanteri (Yonif) Raider Khusus 744/SYB dan memberikan ucapan selamat pada Senin 24 Januari 2022 siang.

"Saya dan seluruh masyarakat dan pemerintah Kabupaten Belu mengucapkan Dirgahayu TNI Yonif 744 Ke-44. Semoga TNI semakin profesional, disiplin, militan, dan rendah hati serta dapat senantiasa mengawal Negara Kesatuan Republik Indonesia menuju Indonesia Maju, Bersatu, Berjuang, Kita Pasti Menang untuk Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh," kata Bupati Belu Agus Taolin.

Bupati Belu Agus Taolin mengakui sinergitas TNI-Polri merupakan kunci untuk menghadapi segala bentuk tantangan dan ancaman yang masuk ke Indonesia.

"Solidaritas dan sinergitas TNI-Polri mutlak diperlukan sebagai sumber kekuatan strategis dalam rangka menghadapi berbagai tantangan yang semakin kompleks," ujarnya.

Komandan Brigif 21/Komodo, Tunjung. S kepada awak media mengatakan dengan bertambahnya usia ini agar tetap dewasa, bijak dan profesiaonal menjalankan tugas untuk mendukung pemerintah dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Belu.

Dikatakannya, sinergitas terlihat dari adanya kegiatan-kegiatan pengamanan perbatasan pemeriksaan keluar masuk, kegiatan-kegiatan kemanusiaan dan bakti sosial yang selama ini dikerjakan sangat menonjol seperti vaksinisasi.

Acara syukuran HUT Yonif Raider Khusus 744/SYB dengan mematuhi protokol kesehatan ini juga dihadiri istri dari prajurit TNI. *** vegal

Editor: Royan B


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x