Pasca Penikaman di Pasar Lolowa Pedagang Merasa Takut, Kapolres : Kami Menjamin Keamanan Masyarakat Semua

- 22 Februari 2022, 21:51 WIB
Kapolres Belu AKBP Yoseph Krisbiyanto
Kapolres Belu AKBP Yoseph Krisbiyanto /Media Kupang Marselino/

Ia mengatakan akan menempatkan personil Kepolisian di lokasi pasar tersebut untuk memastikan keamanan para pedagang dalam berjualan.

Hal ini disampaikan Krisbiyanto saat ditanya wartawan terkait adanya kemungkinan penempatan personil di Pasar Lolowa saat Sabtu dan Minggu.

" Pasti ada, nanti konfirmasi langsung dengan Kabag Ops dan Kasi Humas Ya," kata Kapolres menanggapi pertanyaan wartawan melalui pesan WhatsApp Selasa 22 Februari 2022.

Selain itu Kapolres juga meminta agar masyarakat tidak perlu takut dan beraktifitas seperti biasa, sebab Kepolisian akan menjamin keamanan semua warganya.

"Kami menjamin keamanan masyarakat semua," tandas Kapolres Krisbiyanto.

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah