Pemkab Belu Targetkan Penurunan 16,9 Persen di Tahun 2022 Demi Bebas Stunting 2024

- 16 Juli 2022, 11:30 WIB
Peserta Rembuk Stunting Pemkab Belu
Peserta Rembuk Stunting Pemkab Belu /Ryohan B/Facebook Prokopim Belu

MEDIA KUPANG - Pemerintah Kabupaten Belu menargetkan penurunan stunting 16,9 persen di tahun 2022.

Target penurunan itu ditandai melalui Penandatanganan Penggalangan Komitmen “Satu Tekad Menuju Belu Bebas Stunting Tahun 2024” di Aula Susteran SSpS Atambua, Selasa (12/07/2022).

Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kabupaten Belu, drg. Ansila Eka Mutty dalam sambutannya meminta kepada Kepala Puskesmas untuk memiliki data di wilayah kerjanya masing-masing.

Baca Juga: Mengenal Jumlah dan Nama Pita Harian Tanda Kehormatan Panglima TNI Andika Perkasa

"Berapa yang stunting, calon stunting, jumlah Ibu hamil, anak yang baru lahir dengan posisi panjang 48 cm dan berapa anak 0-6 bulan yang minum ASI dan lain-lain," tutur Ansila Mutty dikutip dari laman facebook protokol dan komunikasi pimpinan Setda Belu.

Disampaikan Ansila, Pemerintah telah menetapkan stunting sebagai isu prioritas nasional dalam RPJMN 2020-2024 dengan target penurunan yang signifikan dari kondisi 24,4 persen pada tahun 2021 menjadi 14 persen pada tahun 2024.

"Dalam upaya pencapaian target telah ditetapkan sasaran dan strategi nasional melalui Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting yang mana BKKBN ditunjuk sebagai Ketua Pelaksana Percepatan Penurunan Stunting," jelas drg. Ansilla.

Baca Juga: TERNYATA Ini Alasan Razman Nasution Dipecat KAI, Bukan Karena Hotman Paris

Lanjut Ansila, BKKBN melalui Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana terus melakukan percepatan penurunan stunting dengan pendekatan keluarga untuk mencegah lahirnya bayi stunting.

Halaman:

Editor: Ryohan B

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x