Ketua PCNU Sikka : Saya Siap Untuk Divaksin

- 8 Februari 2021, 13:17 WIB
Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sikka, Ustad Al - Amin
Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sikka, Ustad Al - Amin /Media Kupang Ric/

"Tadi saya sempat mendapatkan orang yang hipertensi, gula darah. Jadi itu kan belum bisa divaksin, tapi mungkin pada tahap selanjutnya bisa divaksin. Tidak perlu kuatir, ikuti saja jadwal yang dilakukan oleh pemerintah, kita semuanya pasti akan divaksin," jelasnya.

Terkait pandemi Covid -19 yang akhir-akhir ini semakin meningkat di Kabupaten Sikka, Ustad Al - Amin pun menuturkan bahwa, kita perlu mewaspadai dengan melakukan beberapa hal yang dapat kita lakukan, sebagai langkah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid -19.

Baginya, menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker di tengah-tengah kerumunan banyak merupakan suatu cara untuk menghindari kita dari virus corona tersebut. Apalagi saat ini Sikka termasuk zona merah Covid -19.

"Kita harus bersyukur kepada Allah SWT, karena pada kondisi seperti ini kita masih diberikan kesehatan, kita masih diberi kelapangan," ungkapnya.

Sehingga, Ustad Al - Amin berharap agar kedepannya, kondisi semacam pesta atapun pelaksaan ibadah juga perlu memperhatikan dan mempertimbangkan kondisi Covid -19, yang saat ini begitu meningkat.

Ustad Al - Amin mencontohkan, jikalau kita masuk di sebuah masjid, harus sudah memulai dengan menjaga jarak. Untuk itu, sholat jumad dan sholat lima waktu juga bisa dilakukan dengan menjaga jarak sesuai dengan standar protokoler kesehatan.

"Kita tahu bahwa sholat dengan jarak dekat itu baik. Tetapi kalau jarak dekat kemudian membawah modharat, maka itu harus dipertimbangkan dengan menjaga jarak," sebutnya.

Ustad Al -Amin mengungkapkan, pihaknya juga sangat mengharapkan partisipasi pihak kemasjidan untuk bisa memperhatikan protokoler kesehatan dan menyiapakan segala falisitas yang mendukung, untuk menjaga penularan penyebaran Covid-19 dalam beribadah.

"Alhamdulillah, kita sudah pantau di hampir semua masjid dan semua fasilitas pendukung seperti tempat tempat cuci tangan dan yang lainnya sudah lengkap.

Dikatakan Ustad Al - Amin, ini hal baik yang harus dilakukan karena kita tidak mengerti, kita yang membawah atau nanti kita yang terbawah. Jadi mencegah itu lebih baik daripada mengobati.

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso

Sumber: Media Kupang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah