Renungan Harian Katolik Jumat 2 Desember 2022, Orang Buta Mengajari Kita untuk Beriman

- 2 Desember 2022, 01:00 WIB
St Arnoldus Janssen, Pendiri SVD-SSpS
St Arnoldus Janssen, Pendiri SVD-SSpS /Ryohan B/Tim BC SVD-SSpS

MEDIA KUPANG - Renungan Harian Katolik Jumat 2 Desember 2022 disusun tim bible center SVD-SSpS Ruteng.

Renungan Harian Katolik ini disusun berdasarkan Bacaan Injil Hari ini, Injil Matius 9:27-31 :

“Ya Tuhan kami percaya” inilah perkataan yang terucap dari mulut dua orang buta ketika Yesus berkata kepada mereka: “Percayakah kamu, bahwa Aku dapat melakukannya?.

Kendati buta mereka percaya bahwa Yesus mampu menyembuhkan mereka.

Percaya kendati mereka tidak melihat.

Yesus menjawabi kerinduan mereka untuk bisa melihat. Yesus menjamah mata mereka sambil berkata:“Jadilah kepadamu menurut imanmu. Kesembuhan terjadi mengikuti pengakuan iman mereka.

Dialog yang bermuara pada kesembuhan berawal ketika dua orang mengikuti Yesus sambil berseru-seru: “Kasihanilah kami, hai Anak Daud”.

Dua orang buta mengajari kita untuk beriman; untuk bertekun dalam doa; untuk bertahan dalam iman; untuk bertekun dalam keyakinan.

Percaya berarti menyerahkan seluruh diri kepada Tuhan dengan keyakinan penuh tanpa ada keraguan. ***

Bacaan Injil Hari ini, Injil Matius sebagaimana dikutip dari imankatolik.or.id :

Mat 9:27 Ketika Yesus meneruskan perjalanan-Nya dari sana, dua orang buta mengikuti-Nya sambil berseru-seru dan berkata: "Kasihanilah kami, hai Anak Daud."

Mat 9:28 Setelah Yesus masuk ke dalam sebuah rumah, datanglah kedua orang buta itu kepada-Nya dan Yesus berkata kepada mereka: "Percayakah kamu, bahwa Aku dapat melakukannya?" Mereka menjawab: "Ya Tuhan, kami percaya."

Mat 9:29 Lalu Yesus menjamah mata mereka sambil berkata: "Jadilah kepadamu menurut imanmu."

Mat 9:30 Maka meleklah mata mereka. Dan Yesuspun dengan tegas berpesan kepada mereka, kata-Nya: "Jagalah supaya jangan seorangpun mengetahui hal ini."

Mat 9:31 Tetapi mereka keluar dan memasyhurkan Dia ke seluruh daerah itu.

 

Editor: Fredrik Bau


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x