Perut Kanit Resmob Polda Jambi Ditombak Begal, Korban Mengalami Luka Serius Hingga Tak Sadarkan Diri

- 11 Mei 2022, 02:33 WIB
Dirreskrimum Polda Jambi, Komisaris Besar Polisi Kaswandi Irwan, saat memberikan keterangan kepada media. ANTARA/Nanang Mairiadi
Dirreskrimum Polda Jambi, Komisaris Besar Polisi Kaswandi Irwan, saat memberikan keterangan kepada media. ANTARA/Nanang Mairiadi /

MEDIA KUPANG – Kepala Unit Resmob Ditreskrimum Polda Jambi, AKP Johan Silaen, mengalami luka serius hingga tak sadarkan diri usai perutnya terkena tombak pelaku begal.

Peristiwa itu bermula ketika korban memimpin operasi penangkapan tersangka pelaku begal di Seberang Kota Jambi, pada Selasa 10 Mei 2022 petang.

Saat penangkapan pelaku begal bernama Taufik Galing (32), korban yang memimpin operasi tersebut berada di posisi depan.

Baca Juga: Pemerintah Diminta Perjuangkan Kouta Terbaik Calon Jemaah Haji asal Indonesia Hingga 100 Ribu Orang

Baca Juga: Peringantan Dini BMKG Sebagian Besar Wilayah NTT Sangat Mudah Terjadi Kebakaran 

Pelaku yang sudah mengetahui kehadiran petugas yang hendak menangkapnya, langsung menombak ke arah perut Kanit Resmob Jambi, AKP Johan Silaen.

Korban yang terkena tusukan tombak di bagian perut oleh buruannya terluka serius dan kritis hingga terpaksa dilarikan ke di RSUD Raden Mattaher di Jambi untuk mendapat perawatan medis.

Pelaku begal bernama Taufik Galing (32), warga Kelurahan Tanjung Pasir, Kecamatan Danau Teluk, Seberang Kota Jambi saat itu hendak ditangkap polisi di rumahnya.

Baca Juga: UPDATE! Daftar Nama Calon Jemaah Haji Untuk Provinsi Aceh, DKI Jakarta, Maluku dan Papua

Baca Juga: Disebut Jadi Fasilitator ISIS, Lima WNI Dijatuhi Sanksi oleh Depkeu AS

Halaman:

Editor: Royan B

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah