Mengenal PT Agro Wana Lestari, Perusahaan yang Butuh 1350 Tenaga Kerja dari NTT, Ada Hubungan dengan Goodhope

9 Juli 2022, 16:28 WIB
Logo A Goodhope Company /Ryohan B/goodhopeholdings.com

MEDIA KUPANG - Bagi anda warga NTT yang ingin merantau ke Kalimantan atau ke wilayah lain untuk mencari kerja mohon agar menahan diri dan membaca informasi ini sampai tuntas.

Merantau ke Kalimantan atau daerah lain tanpa tujuan jelas sebaiknya dihentikan karena ada perusahaan yang sedang membutuhkan tenaga kerja sebanyak 1.350 orang.

Perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja tersebut adalah PT Agro Wana Lestari.

Baca Juga: Tindaklanjuti Permintaan Tenaga Kerja dari PT Agro Wana Lestari, Bupati Belu Keluarkan Edaran

Baca Juga: Dulu Mati-matian Merdeka dari Indonesia, Begini Nasib Timor Leste Sekarang, Yuk simak Penjelasannya

Perusahaan ini telah meminta persetujuan dan bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi NTT untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja di Kalimantan Tengah.

Adapun tenaga kerja yang dibutuhkan adalah untuk bekerja sebagai tenaga pemanen.

Pemerintah Provinsi NTT telah setuju dan bersedia mengirimkan tenaga kerja yang dibutuhkan PT Agro Wana Lestari mulai tahun ini sampai tahun 2023 mendatang.

Persetejuan Pemprov NTT ini telah tertuang dalam surat nomor : 560/196/KTKT 4.1 tanggal 2 Juni 2022 perihal Rekomendasi Rekrut dan Seleksi Calon Tenaga Kerja AKAD dan sudah dikirim ke pemerintah kabupaten/kota se NTT.

Baca Juga: Mantan PM Jepang Abe Shinzo Tewas Ditembak, Presiden Joko Widodo Turut Belasungkawa

Berikut isi suratnya, Menindaklanjuti Surat Direktur Utama PT Agro Wana Lestari Nomor : 001/HRAWL/DISNAKER/V/2022 tanggal 20 Mei 2022 perihal Permohonan Rekomendasi
Rekrutmen dan Seleksi Calon Tenaga Kerja Antar Daerah (AKAD), maka disampaikan
hal-hal sebagai berikut :

1. Pada prinsipnya kami menyetujui permohonan Rekomendasi Rekrutmen dan Seleksi
Calon Tenaga Kerja Antar Daerah (AKAD), dari Provinsi Nusa Tenggara Timur
sebanyak 1.350 (seribu tiga ratus lima puluh) orang dengan rincian Calon Tenaga
Kerja Laki-laki sebanyak 1250 orang dan Perempuan sebanyak 100 orang untuk
ditempatkan di Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah dalam
mengisi jabatan sebagai Tenaga Pemanen, berdasarkan Surat Direktorat Jenderal
Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja
Kementerian Ketenagakerjaan RI nomor B-1734/PK.01.00/V/2022 tanggal 20 Mei
2022.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini 9 Juli 2022, Aries hingga Pisces Banyak Kabar Baik dan Membahagiakan

2. Pengerahan dan perekrutan Calon Tenaga Kerja dimaksud dilaksanakan di daerah
pengerahan:
Kabupaten Belu Laki-laki 225, Perempuan 25 Jumlah 250 Orang,

Kabupaten Malaka Laki-laki 265, Perempuan 35 Jumlah 300 Orang

Kabupaten Sikka Laki-laki 185, Perempuan 15 Jumlah 200 Orang

Kabupaten Ende Laki-laki 100 Orang

Kabupaten Sumba Timur Laki-laki 235, Perempuan 15 Jumlah 250 Orang

Kabupaten Sumba Barat Laki-laki 235, Perempuan 15 Jumlah 250 Orang

3. Perekrutan dan Seleksi calon tenaga kerja dimaksud berpedoman pada
Permenaker RI Nomor 39 Tahun 2016 Tentang Penempatan Tenaga Kerja dan
Keputusan Kepala Dinas Kopnakertrans Nomor TKT. 560/87/PP.02/2018 tentang
Pertunjuk Teknis dalam Rangka Mendukung Penghentian Pemberangkatan Calon
Tenaga Kerja Antar Kerja Antar Daerah Asal provinsi NTT;

4. Harus membawa dan menunjukan surat dari Gugus Tugas Penanganan Covid-19
dari Kabupaten /Kota daerah asal rekrut dan daerah tujuan penempatan Calon
Pekerja Rumah Tangga/ Calon Tenaga Kerja AKAD (status zona hijau/New Normal);

5. Tenaga Kerja AKAD yang akan ditempatkan di daerah tujuan penempatan wajib
memilki surat keterangan sehat (Swab/Rapid Test) yang dikeluarkan oleh Rumah Sakit
Pemerintah atau Swasta dan segala biaya yang timbul dibebankan kepada PT. Agro
Wana Lestari;

6. Bersedia mengkarantina calon tenaga kerja AKAD selama 14 (empat belas) hari
sebelum penempatan yang dibuktikan dengan surat keterangan bermaterai cukup
( Rp.10.000 ) dan di tanda tangani pimpinan PT. Agro Wana Lestari;

7. Pada saat merekrut wajib membuat Perjanjian Kerja antara perusahaan perekrut
dengan Calon Tenaga Kerja AKAD yang di ketehui oleh Dinas yang membidangi
ketenagakerjaan tempat merekrut dan mensosialisasikan isi perjanjian kerja tersebut
kepada calon Tenaga Kerja AKAD serta melakukan penandatanganan di hadapan
Pengantar Kerja/Petugas Antar Kerja dan Pengawas Ketenagakerjaan tempat
merekrut;

8. Dalam hal Orentasi Pra pemberangkatan (OPP) di lakukan oleh PT. Agro Wana Lestari
wajib di laksanakan secara bersama dengan Dinas Kabupaten/Kota sebelum di
keluarkannya Surat Rekomendasi Pemberangkatan oleh Kepala Dinas
Kabupaten/Kota;

9. Berkenaan dengan masa pandemic covid-19 maka perusahaan wajib melaporkan
kondisi kesehatan tenaga kerja AKAD dimaksud secara periodik setiap 3 bulan
kepada Kepala Dinas Kabupaten/Kota asal tenaga kerja AKAD tembusan kepada
Kepala Dinas Koperasi, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi NTT;

10 Melaporkan pelaksanaan pengerahan, perekrutan, pemberangkatan dengan
melampirkan Rekomendasi Pemberangkatan serta sertifikat Kopetensi dan
penempatan tenaga kerja dimaksud ke Dinas Koperasi, Tenaga Kerja dan
Transmigrasi Provinsi Nusa Tenggara Timur setiap bulan dengan tembusan kepada
Dirjen Binapenta dan PKK Kemenaker RI di Jakarta;

11 Rekomendasi ini berlaku sejak tanggal dikeluarkan sampai dengan tanggal 18 April 2023.

Surat ini ditandatangani secara elektronik oleh Kepala Dinas Koperasi, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi NTT, Sylvia Ratnawati Pekudjawang.

Menindaklanjuti surat ini, Pemkab Belu juga telah membuat surat kepada para camat untuk menyebarluaskan informasi ini kepada warga yang berminat.

Lantas seperti apa sebenarnya profil dari PT Agro Wana Lestari? dan siapakah pemilik perusahaan ini?

Berdasarkan penelusuran Media Kupang, perusahaan ini tidak memiliki banyak jejak digital di google. yang ditemukan justru ulasan tentang goodhope company.

Pada laman web blogo.id, tertulis bahwa PT Argo Wana Lestari adalah salah satu perusahaan di bawah naungan A goodhope company yang bergerak di bidang perkebunan Kelapa Sawit.

Informasi lain tentang perusahaan ini bahwa PT Argo Wana Lestari berkedudukan di Kota Kalimantan Tengah, Industri Pabrik dan Manufaktur.

Dengan alamat Perusahaan Jl. Pangeran Antasari II no.26 Sampit Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah.

Alamat ini sama dengan yang tertulis dalam brosur atau flyer yang disebarkan bersama surat pemberitahuan dari Pemkab Belu kepada para camat dengan melampirkan nomor kontak atau contact person atas nama Ujang Supriatna.

Tentang Goodhope Company

Dilansir infosawit.com, Grup Goodhope atau Grup Agro harapan Lestari, merupakan Grup perusahaan perkebunan yang memiliki 13 anak perusahaan perkebunan, yang dilengkapi dengan 5 pabrik kelapa sawit, pabrik kernel crushing dan bulking station.

Sebagian besar aksi perusahaan berada di Provinsi Kalimantan tengah, yang meliputi operasional perkebunan kelapa sawit.

PT Agro Indomas, PT Agro Bukit dan PT Agro Wana Lestari, merupakan anak perusahaan Grup Goodhope, yang melakukan aktivitas operasional perkebunan kelapa sawit dan beroperasi di Provinsi Kalimantan Tengah.

Di mana, operasional perusahaan dilakukan secara bertanggung jawab, ramah lingkungan dan layak secara ekonomi.

Menurut Direktur Goodhope, Edi Suhardi, keberadaan operasi perusahaan yang bernaung di bawah Grup Goodhope, sudah sejak tahun 2017 lalu, melakukan berbagai aksi korporasi berlandaskan komitmen berkelanjutan (Sustainability Policy).

Sebab itu, keberadaan perusahaan perkebunan kelapa sawit selalu melakukan aktivitas secara bertanggung jawab.

“Kebijakan tanpa merusak hutan, membuka lahan gambut dan tidak melakukan eksploitasi, merupakan komitmen perusahaan dalam melakukan aksi korporasinya,” kata Edi Suhardi. ***

 

Disklaimer : Sebagian artikel ini telah tayang di infosawit.com dengan judul © Berita Sawit - Direktur Goodhope Tegaskan Terapkan Sawit Berkelanjutan
Klik untuk baca: https://www.infosawit.com/news/7796/direktur-goodhope-tegaskan-terapkan-sawit-berkelanjutan

Editor: Ryohan B

Sumber: Info Sawit

Tags

Terkini

Terpopuler