Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawati Diperiksa Hingga Tengah Malam

- 27 Agustus 2022, 14:33 WIB
Irjen Ferdi Sambo, Putri Sambo & Brigadir J (Sumber : Foto Istimewa)
Irjen Ferdi Sambo, Putri Sambo & Brigadir J (Sumber : Foto Istimewa) /Google/

MEDIA KUPANG - Setelah ditetapkan sebagai salah satu tersangka kasus pembunuhan Brigadir J, Putri Candrawati akhirnya diperiksa secara langsung.

Putri Candrawati diperiksa setelah didapati beberapa fakta tentang keterlibatannya dalam skenario kasus yang menyedot perhatian satu Indonesia.

Setelah menunggu waktu yang tepat, akhirnya Putri Candrawati pun diperiksa.

Baca Juga: Pegawai Non ASN Diberikan Kesempatan Untuk Melakukan Pendataan Sesuai Aturan Yang Berlaku

Pemeriksaan Putri Candrawathi, istri Ferdy Sambo selesai pada dini hari tadi, pukul 01.14 WIB dini hari, Sabtu Agustus 2022.

Putri yang juga tersangka pembunuhan Brigadir J, mulai diperiksa Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri pada Jumat 26 Agustus 2022 pukul 11.00 WIB.

Putri diperiksa sebagai tersangka pembunuhan Brigadir J, selama lebih dari 12 jam.

Pemeriksaan tersebut diketahui belum rampung, dan akan dilanjutkan pekan depan.

Rupanya pemeriksaan Putri sempat berhenti pada pukul 23.30 WIB karena alasan kesehatan Putri Candrawathi.

Dan disebutkan juga Putri Candrawathi tak ditahan.

"Pemeriksaan saudari PC (Putri Candrawathi) dihentikan terlebih dahulu, karena sudah larut malam, dan mengingat kondisi kesehatan yang bersangkutan," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Praseto, dikutip dari tayangan YouTube Kompas TV, Sabtu 27 Agustus 2022.

Baca Juga: Bandar Kupon Putih di Manggarai Ditangkap Unit Jatanras dan Unit Paminal Polres Manggarai

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Praseto mengatakan pemeriksaan Putri Candrawathi akan dilanjutkan pekan depan, yakni dengan pemeriksaan konfrontir.

"Yang akan dilaksanakan pada hari Rabu pada 31 Agustus 2022," lanjutnya.

Pihaknya juga menyampaikan bahwa proses ini harus cepat, sesuai dengan perintah Kapolri Jenderal Listyo Sigit. Termasuk juga dalam proses pemberkasan.

Ditargetkan beberapa minggu ini berkas perkara akan dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Dicecar 80 Pertanyaan

Menurut Pengacara keluarga Ferdy Sambo, Arman Hanis, kliennya (Putri Candrawathi) dicecar 80 pertanyaan oleh penyidik.

Istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi (PC) telah menjalani pemeriksaan perdana sebagai tersangka kasus Brigadir J kurang lebih selama 12 jam.

Baca Juga: Wouw, Pria Ini Punya Delapan Orang Istri : Keluarga Yang Hidup Rukun dan Damai

"Kurang lebih ada 80-an (pertanyaan)," kata Arman di Bareskrim Polri, Sabtu 27 Agustus 2022.

Arman mengatakan, saat ditanyai penyidik, Putri Candrawathi secara konsisten mengaku sebagai korban tindakan asusila yang dilakukan Brigadir J.

"Ibu PC juga menjelaskan, dalam pemeriksaan bahwa beliau adalah korban tindakan asusila atau kekerasan seksual dalam perkara ini."

"Itu dalam BAP disampaikan seperti itu," ucapnya.

Menurut Arman, keterangan Putri pun telah dicatat penyidik dalam BAP, termasuk terkait peristiwa di Magelang, Jawa Tengah.

"Keterangan klien kami juga sudah dicatat oleh penyidik dalam BAP tersebut, sekaligus penjelasan kronologis kejadian yang terjadi di Magelang," lanjutnya.***

Editor: AS Rabasa

Sumber: YouTube Kompas TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah