Bupati Sikka Lantik 96 Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas

- 19 Februari 2021, 21:40 WIB
Bupati Sikka, Fransiskus Roberto Diogo, S.Sos, M.Si., saat melantik 96 Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas di Kantor Bupati Sikka
Bupati Sikka, Fransiskus Roberto Diogo, S.Sos, M.Si., saat melantik 96 Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas di Kantor Bupati Sikka /Foto : Media Kupang/Eryck S.

MEDIA KUPANG - Bupati Sikka, Fransiskus Roberto Diogo, S.Sos, M.Si., melantik 96 orang Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas, bertempat di Kantor Bupati Sikka, pada Jumad, 19 Februari 2021.

Dalam sambutannya, Bupati Sikka mengatakan, pejabat yang baru dilantik ini merupakan bagian dari promosi jabatan dan meningkatkan kinerja kerja Pemda Sikka, terutama dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19. Sehingga diharapkan dengan penyegeran dan kita akan bekerja lebih maksimal.

Lanjut Bupati Sikka, dengan adanya promosi jabatan baru tersebut, dirinya juga berharap adanya sebuah penyegaran dalam bekerja agar memperoleh hasil yang maksimal.

Baca Juga: Izinkan Kompetisi Sepak Bola, Kapolri Ingatkan Penegakan Protokol Kesehatan

"Iya kita bekerja dengan satu prinsip. Kita juga memperhatikan semua masukan tentang situasi dan kondisi kerja di tempat masing-masing," sebut Robi Idong, sapaan akrab Bupati Sikka.

Robi Idong menjelaskan, mutasi ini dilakukan melalui pertimbangan Tim Penilai Kinerja. Yang mana, bertujuan untuk menilai dan meningkatkan kinerja kerja Pemda Sikka.

Selain itu, tambah Robi Idong, mutasi yang dilakukan tersebut juga berdasarkan berbagai pertimbangan, misalnya senioritas yang memiliki kemampuan serta berdasarkan keahlian yang dimiliki seseorang walaupun mungkin masih yunior.

Baca Juga: 46 Paus Pilot Mati Terdampar di Pantai Modung, Jawa Timur

"Mungkin ada yang kelihatan belum  senior tetapi punya kemampuan khusus. Itu yang kita promosikan untuk mendukung upaya peningkatan kinerja Pemda Sikka," sebutnya.

Halaman:

Editor: Eryck S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x