Pelatihan Kerja Bagi THL yang Dirumahkan, Berani untuk Berwiraswasta

- 10 Februari 2023, 09:51 WIB
Suasana kegiatan pelatihan kerja
Suasana kegiatan pelatihan kerja /AS Rabasa

MEDIA KUPANG - Sesuai kebijakan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) tentang tenaga honorer yang dirumahkan, maka Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur pun merealisasikan dengan merumahkan ratusan pegawai honorer.

Para tenaga honorer yang dirumahkan itu merupakan lintas instansi yakni yang bekerja atau mengabdi di Kecamatan hingga dinas-dinas terkait.

Memang disinyalir bahwa kebijakan pemerintah tersebut berbau politik namun itulah kenyataan penyelenggaraan pemerintahan di Indonesia.

Baca Juga: Hati-hati Terhadap Mafia Tanah, Perhatikan Himbauan Pemerintah Ini

Di Kabupaten Manggarai Timur sendiri, jumlah tenaga honorer atau Tenaga Harian Lepas (THL) yang dirumahkan sebanyak 859 orang.

Meski demikian, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manggarai Timur menyediakan modal usaha sebagai antisipasi pengangguran.

Pemkab Manggarai Timur telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 15.000.000 bagi setiap THL yang dirumahkan sebagai modal usaha atau dibulatkan 12.885.000.000.

Baca Juga: Dinas Dukcapil Manggarai Timur Dapat Penghargaan Dukcapil HEBAT

Akan tetapi, dana sebesar itu tidak langsung disalurkan begitu saja, Pemkab menyediakan waktu dan jadwal pelatihan kerja bagi para THL yang dirumahkan tersebut 

Terhitung sejak tanggal 25 Januari 2023, telah diadakan kegiatan pelatihan di bawah kontrol Dinas Nakertrans dan Perindagkop.

Kegiatan itu dibagi dalam tujuh angkatan dengan bidang usaha yang berbeda.

Baca Juga: Pilot dan Penumpang Pesawat Susi Air Menghilang Pasca Peristiwa Terbakarnya Pesawat

Inilah jenis pelatihan per-angkatana:

  • Angkatan pertama pelatihan tentang kewirausahaan,
  • Angkatan kedua pelatihan tentang Tata boga
  • Angkat ketiga pelatihan tentang usaha Salon/pangkas rambut
  • Angkatan keempat pelatihan tentang usaha Peternakan
  • Angkatan kelima pelatihan tentang usaha Peternakan
  • Angkatan keenam Pelatihan tentang usaha Peternakan dan 
  • Angkatan ketujuh pelatihan tentang usaha Peternakan dan perikanan.

Baca Juga: Pasca Gempa Bumi, Presiden Turki Nyatakan Masa Berkabung Nasional Selama Sepekan

Hari ini, Jumat 10 Februari 2023 diselenggarakan pelatihan bagi angkatan ketujuh yakni tentang usaha peternakan dan perikanan yang bertempat di BLKK San Pio Kisol.

Kegiatan ini berlangsung dua hari dan akan ditutup pada besok, Sabtu 11 Februari 2023 oleh Wakil Bupati Manggarai Timur.

Diharapkan agar setelah mengikuti pelatihan, para THL yang dirumahkan bisa memulai usaha mandiri sesuai minat dan pengetahuan yang telah diperoleh.

Baca Juga: Lecehkan Anak di Bawah Umur, Mantan Anggota DPRD ini Ditetapkan jadi Tersangka

Kegiatan pelatihan menghadirkan para pemateri dari berbagai unsur dengan kemampuan yang mumpuni.***

Editor: AS Rabasa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah