Siklon Tropis ANIKA Menguat 24 Jam ke Depan, Waspada, NTT dan 5 Daerah Lainnya Hujan Lebat dan Angin Kencang

- 28 Februari 2022, 10:29 WIB
Siklon Tropis Anika
Siklon Tropis Anika /Tangkapan layar Instagram@infobmkg/

MEDIA KUPANG - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis data pantaun Siklon Tropis Anika.

Dari data pantaun BMKG, Siklon tropis Anika saat ini terpantau berada di Australia bagian Utara, tepatnya di 24.7 ⁰LS, 226.2 ⁰BT bertekanan 995 hPa dengan kecepatan angin 35 Knots.

" Diperkirakan intensitas Siklon Tropis Anika akan menguat dalam 24 jam ke depan dan bergerak ke arah barat daya.,"prediksi BMKG seperti dilihat Media Kupang melalui akun instagramnya @infobmkg, Senin 28 Februari 2022.

Baca Juga: Hingga 26 Februari 2022, BKN Telah Tetapkan 44.120 NIP CPNS dan NI PPPK Guru dan Non Guru, Cek Disini

Dampak terhadap cuaca di Indonesia, hujan sedang hingga lebat diprediksi bakal terjadi dalam 24 jam ke depan di beberapa wilayah di Indonesia. Diantaranya Nusa Tenggara Timur dan Nusa Tenggara Barat.

Kemudian, angin kencang akan terjadi di wilayah, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan, Maluku bagian Barat Daya.

Sementara gelombang laut dengan ketinggian 1.25 - 2.5m terjadi di perairan Kepulauan Selayar, Laut Flores, perairan Utara Kepulauan Flores, Laut Sawu, Selat Ombai, Selat Wetar, perairan Utara Kupang - Pulau Rote, Laut Banda, perairan Kepulauan Kei - Kepulauan Aru, perairan Kepulauan Tanimbar dan Laut Arafuru bagian tengah dan Timur.

Baca Juga: Senin 28 Februari 2022 Sejumlah Kabupaten di NTT Waspada Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang

Selanjutnya Gelombang laut dengan ketinggian 2.5 - 4.0m di perairan Selatan Kupang - Pulau Rote, Samudra Hindia Selatan NTT, perairan Kepulauan Sermata - Kepulauan Babar serta Laut Arafuru bagian Barat.

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso

Sumber: Instagram @infobmkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah