Asli Papua, Matius Marey Ajudan Irjen FS Ternyata Bukan Orang Sembarangan, Berikut Profilnya

- 16 Agustus 2022, 07:17 WIB
Matius Maray ternyata bukan orang sembarangan
Matius Maray ternyata bukan orang sembarangan /Kolase foto Instagram /

MEDIA KUPANG - Sosok pria bertato dan bertampang berewok yang mengawal Irjen Ferdy Sambo saat pemeriksaan di Bareskrim Polri sempat menarik perhatian publik.

Pria yang belakangan diketahui bernama Matius Maray tersebut ternyata merupakan salah satu dari 8 ajudan Irjen Ferdy Sambo.

Sebagai informasi, sebelumnya Matius menjadi sorotan karena tertangkap kamera menemani Sambo diperiksa di Bareskrim Polri.

Saat tiba di Bareskrim, dia mengenakan kemeja dengan lengan disingsingkan hingga menampakan tato bermotif singa yang dinilai nyentrik.

Berikut profil singkat sang ajudan Ferdy Sambo dikutip Media - Kupang. Com dari berbagai sumber.

Brigadir Polisi Kepala Matius Maray alias Bripka Matius merupakan seorang anggota kepolisian kelahiran Papua.

Dia merupakan salah satu dari 8 ajudan Ferdy Sambo yang terungkap ke publik usai kematian Brigadir J atau Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat.

Baca Juga: Diduga Cabuli Belasan Santriwati, Pimpinan Pesantren di Kabupaten Bandung Dilaporkan ke Polisi

Bripka Matius memiliki jenggot yang tebal. Kala mendampingi Ferdy di Bareskrim Polri, wajahnya tertutup oleh masker khas anggota kepolisian.

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x