Situs JIPPNas Resmi Dikelola Bersama Tiga Instansi

- 16 Maret 2023, 08:32 WIB
Terlihat tandatangan surat kerjabersama situs Jaringan Inovasi Pelayanan Publik Nasional (JIPPNas)
Terlihat tandatangan surat kerjabersama situs Jaringan Inovasi Pelayanan Publik Nasional (JIPPNas) /Mario Media Kupang

Diah menyampaikan situs JIPPNas diawali sebagai portal informasi inovasi pelayanan publik nasional yang menjadi media penyampaian Top Inovasi Pelayanan Publik dari penyelenggaraan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP). Kini, JIPPNas juga menggaet inovasi yang berasal dari Innovative Government Award (IGA) milik Kementerian Dalam Negeri dan Innoland dari LAN.

 

Situs JIPPNas menjadi upaya pemerintah dalam pembinaan inovasi pelayanan publik sebagaimana amanat PermenPANRB No. 89/2020 tentang Penyelenggaraan JIPP. JIPPNas menjadi strategi agar inovasi pelayanan publik terbaik dapat terus dikembangkan, ditransfer, dan disebarkan kepada unit dan instansi lainnya. Dengan demikian, inovasi yang direplikasi tersebut dapat dengan mudah melembaga dan berkelanjutan, dan juga dapat langsung terdata di situs JIPPNas.

 

“Dengan adanya pengelolaan bersama ini, diharapkan JIPPNas dapat meningkatkan proses inovasi untuk pemecahan masalah, berbagi pengetahuan dan kolaborasi terbuka serta pengembangan ide dalam rangka mendorong kegiatan inovasi yang berkelanjutan,” lanjut Diah.

 

Perwakilan USAID-ERAT Merita Gidarjati menyampaikan harapan USAID atas pengelolaan bersama situs JIPPNas ini. Dikatakan, kerja sama ini simpul inovasi nasional tidak sekedar menjadi etalase dan penyimpanan inovasi unggul, tetapi juga dapat memperluas dan mempermudah berbagai inovasi untuk dipelajari dan direplikasi di daerah lainnya.

 

“Kerja sama lintas instansi ini tidak hanya sesuatu yang memiliki efek ganda yang besar terhadap mantra pelayanan prima, tetapi juga dapat menjadi tradisi baru dalam penguatan inovasi,” ungkapnya.

 

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x