Aksi AMBURA Balikpapan untuk Korban Banjir Bandang di Adonara

- 17 April 2021, 10:57 WIB
Koordinator Lapangan (Korlap) AMBURA, Siti Rahmah, saat melakukan aksi penggalangan dana di Balikpapan
Koordinator Lapangan (Korlap) AMBURA, Siti Rahmah, saat melakukan aksi penggalangan dana di Balikpapan /Foto : istimewa

MEDIA KUPANG - Peristiwa banjir bandang yang terjadi di Adonara, Kabupaten Flores Timur, pada tanggal 4 April 2021 lalu, kini menjadi duka bersama di negeri ini. Tak hanya di Adonara saja, banjir bandang dan tanah longsor ini pun melanda beberapa kabupaten lainnya dalam wilayah Provinsi NTT.

Dampak dari peristiwa itu pun membuat para korban bukan hanya kehilangan harta benda saja, melainkan puluhan nyawa dari keluarga dan sanak saudaranya juga ikut melayang akibat amukan Siklon Tropis Seroja ini.

Melihat situasi yang demikian, sejumlah organisasi dan paguyuban di Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur juga tak tinggal diam. Mereka akhirnya membentuk Aliansi Masyarakat Balikpapan untuk Adonara (AMBURA).

Baca Juga: Donasikan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Bencana di Adonara, Ini Kata PA GMNI Flotim

Sejumlah organisasi yang tergabung di dalam wadah AMBURA tersebut antar lain, Angkatan Muda Adonara (AMA) Balikpapan, DPC GMNI Balikpapan, Komisariat GMKI Migas, Ikatan Mahasiswa Toraja Balikpapan (IMTB), Persatuan Mahasiswa Kalimantan Selatan (PMKS), Persatuan Mahasiswa Kristen Migas (PMK), Himpunan Mahasiswa Teknik Instrumentasi dan Elektro Migas (HMTIM) dan Himpunan Mahasiswa Teknik Perminyakan (HMTP).

Beberapa hari berselang pascakejadian banjir bandang di Adonara itu, yakni tanggal 7 April 2021, Ketua Umum AMA Balikpapan, Antonius PN, langsung bergegas mengajak dan mengumpulkan semua kalangan mahasiswa dari berbagai daerah yang saat ini sedang menempuh pendidikan di Kota Balikpapan, untuk membahas peristiwa banjir bandang yang menerjang Pulau Adonara ini.

Dari pembahasan itu, disepakati untuk melakukan aksi galang dana demi membantu meringankan beban para korban bencana di Pulau Adonara tersebut.

Baca Juga: Viral, Seorang Perawat Dianiaya Orang Tua Pasien dalam Ruang Rawat

Menurut Koordinator Lapangan (Korlap) Penggalangan Dana, Siti Rahmah, aksi penggalangan dana ini dilakukan pihaknya baik siang maupun malam dan dijalankan dengan penuh semangat kekeluargaan.

Halaman:

Editor: Eryck S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x