Mengenal Ubi Nuabosi, Makanan Khas Orang Flores NTT

- 26 Desember 2020, 21:10 WIB
Foto Ubi Nuabosi
Foto Ubi Nuabosi /

“Karena panennya lama kami hanya tanam ubi nuabosi sedikit saja, sisa lahan lain ditanami tanaman sayur dan jagung,” tambah Siprianus Leda, petani lainnya menjelaskan.

Diapun mengaku, lahan yang ditanami ubi nuabosi telah diijonkan kepada pedagang. Pada saat berumur 6 bulan, bahkan ada yang sebulan, pedagang akunya berani membayar lunas sehingga mereka yang akan memanen nantinya.

“Kami jual dengan sistem ijon sebab kami butuh uang, jika menunggu waktu panen nilainya pun tetap sama, tidak memberikan keuntungan,” jelasnya.

Ketika ditanya Langkah apa yang akan diambil oleh Desa, kepala Desa Ndetundora II menyampaikan bahwa langkah yang akan ditempuh adalah di tahun 2021 desa akan merencanakan membentuk kepengurusan BUMDES, Sehingga Ubi Nuabosi nantinya akan diurus oleh BUMDES.

Ubi Nuabosi tidak asing lagi bagi orang NTT apalagi Ende. Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat, dalam kunjungan kerjanya di Ende pada akhir Juni 2020 sempat berbicara soal Ubi Nuabosi dalam konteks pengembangan pariwisata di Kabupaten Ende.

Menurut Viktor narasi dan atraksi pariwisata di Kabupaten Ende mesti ditingkatkan. Hal itu bukan tanpa alasan, Ende memiliki kekayaan dan potensi pariwisata yang luar biasa.

Oleh karena itu Viktor mendorong semua pihak di Kabupaten Ende agar mengenal sungguh potensi yang ada.***

Halaman:

Editor: Marselino Kardoso


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x