Dana Desa 119 Juta Hilang Di Rumah Mertua Bendahara Desa, Dicuri Orang

- 5 November 2022, 19:28 WIB
Ilustrasi BLT dana desa
Ilustrasi BLT dana desa /AS Rabasa /

Terpisah, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Manggarai Barat, Melkior Nurdin Membenarkan hal itu.

“Benar, kami mendapat informasi dari Masyarakat Bari bahwa uang BLT belum dibagikan. Akhirnya kami memanggil Bendahara tersebut untuk meminta pertanggungjawaban kenapa Dana BLT tersebut belum disalurkan kepada Masyarakat penerima”, ungkapnya.

Lebih lanjut, Melkior menjelaskan, setelah dipanggil Bendahara tersebut menyampaikan bahwa rumahnya dibobol maling dan uang tersebut ludes dicuri.

Baca Juga: Pecahan Rupiah Ini Mendadak Viral di India, Alasannya Cukup Masuk Akal

Akan tetapi kata Kadis DPMD itu, kami belum yakin 100 % terkait informasi yang dia sampaikan bahwa uang tersebut dicuri, karena kami belum mendapatkan bukti fisik terkait laporannya ke Polisi.

“Kami belum yakin terkait uang itu dicuri maling, karena dari kemarin kami suruh dia, melalui Kabid untuk buatkan Surat pernyataan bahwa uang itu benar-benar hilang dan telah di laporkan ke Polisi, dan sampai saat ini belum dihantarkan ke Kantor surat pernyataan, ” jelas Kadis DPMD Mabar itu.

Ia juga geram terhadap bendara Desa itu dan mempertanyakan kenapa uang tersebut mengendap sampai beberapa hari ditangan dia, sementara pencairan uang tersebut pada hari Selasa 25 Oktober 2022, dan itukan uang negara yang akan menjadi hak masyarakat melalui BLT, bukan uang pribadi.

“Saya mempertanyakan, kenapa uang tersebut mereka simpan sampai beberapa hari. itu bukan uang pribadi, itu uang milik masyarakat, jadi harus tau diri dan harus ada rasa takut serta punya rasa tanggungjawab,” tutup Melkior kepada media ini Selasa Malam.

Baca Juga: Tiga Oknum Polisi Polres TTU Dilaporkan ke Propam karena Terlambat Bayar Hutang

Sementara itu, Ridwan Amutalib Kasat Reskrim Polres Manggarai Barat telah dikonfirmasi media ini melalui Via telepon ia mengatakan, akan saya hubungi kembali, karena kami masih sibuk persiapan Kunjungan Kapolda baru.

Halaman:

Editor: AS Rabasa

Sumber: Fajar NTT.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah