Hujan Deras Mengguyur, Puluhan Rumah Warga di Kabupaten Malaka Terendam Air

- 1 Juli 2022, 03:11 WIB
Rumah warga di kabupaten Malaka tergenang
Rumah warga di kabupaten Malaka tergenang /Gonza/Media Kupang

MEDIA KUPANG - Curah hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Malaka dan sekitarnya pada beberapa hari terakhir mengakibatkan puluhan rumah milik warga tergenang air sejak Rabu pagi, 29 Juni 2022.

Sedikitnya puluhan rumah warga tersebut tersebar di beberapa Desa yakni Desa Oan Mane, Sikun, Loofoun, Rabasa, Rabasa Haerain di Kecamatan Malaka Barat. Juga di wilayah Aintasi di Kecamatan Malaka Tengah, serta sebagian di wilayah Kecamatan Weliman.

Peristiwa tersebut terjadi selain karena curah hujan yang tinggi sejak beberapa malam di wilayah Kabupaten Malaka.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Jumat, 1 Juli 2022: Selain Taurus dan Scorpio, Kesulitan Sedang Mengitari Anda

Selain itu juga diakibatkan karena saluran air yang tidak berfungsi baik, bahkan saluran tidak ada di lokasi pemukiman warga, adapula yang rusak sejak terjadinya badai Seroja tahun lalu.

Hingga saat ini warga masih melakukan upaya secara mandiri untuk menyelamatkan barang-barang miliknya ke tempat yang lebih aman dari genangan air.

Kepala Desa Rabasa Haerain, Maria Imakulata Seuk saat dihubungi media ini, Kamis 30 Juni 2022 membenarkan bahwa hampir semua rumah di wilayahnya digenangi air akibat curah hujan yang tinggi beberapa hari ini.

Baca Juga: Banjir di Kabupaten Nagekeo, Ruas Jalan Nangaroro-Maunori Putus Akses Transportasi Lumpuh Total

"Hampir semua rumah tergenang air. Tapi puji Tuhan kali ini tidak separah tahun lalu,"ungkap Kades Imakulata melalui smabungan selulernya.

Halaman:

Editor: Ryohan B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x