Siap-Siap, Akan ada Banyak Kartu di Dompet Anda Jika Prabowo Gibran Terpilih Jadi Presiden dan Wakil Presiden

- 25 Oktober 2023, 20:07 WIB
Kolase Foto Pasangan Capres Cawapres Prabowo Gibran
Kolase Foto Pasangan Capres Cawapres Prabowo Gibran /Tangkapan Layar Instagram/

MEDIA  KUPANG - Momen deklarasi pasangan calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Republik Indonesia Prabowo Gibran diwarnai dengan janji-janji program.

Menariknya, janji program tersebut disampaikan langsung oleh Cawapres Gibran Rakabuming Raka pada saat acara deklarasi di Senayan, Rabu 25 Oktober 2023.

Gibran menyampaikan bahwa jika mereka terpilih maka akan ada sejumlah program prioritas diantaranya adalah Pogram Dana Abadi Pesantren, Program Kredit Start-Up Milenial, Program Kartu Indonesia Sehat Lansia, Program kartu Anak untuk Penurunan Stunting.

Jika terpilih dan program-program tersebut terealisasi, maka setiap orang di indonesia akan memiliki begitu banyak kartu di dompetnya.

Saat ini saja, setiap warga Indonesia yang sudah dewasa setidaknya sudah memiliki Kartu Tanda Penduduk, Kartu ATM, Kartu BPJS Kesehatan, Kartu BPJS Ketenagakerjaan, dan SIM serta Kartu Indnesia Pintar.

Baca Juga: Gibran Kepada Prabowo : Tenang Saja Pak, Saya Sudah Ada di Sini

Dalam Pidatonya, Gibran mengatakan membutuhkan generasi Muda yang tangguh.

"kita butuh generasi muda yang tangguh, generasi muda yang memiliki komitmen," kata Gibran dikutip dari YouTube Kompas TV.

Lebih lanjut Gibran mengatakan untuk tidak melupakan para santri.

Halaman:

Editor: Primus Nahak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x