Polemik Rekrutmen Teko Belu, Giliran Ribuan Tenaga Kontrak Aktif Berdemo Nyatakan Sikap

22 Juni 2022, 12:39 WIB
Perwakilan FKTKD Belu saat menyampaikan pernyataan Dihadapan DPRD. /Media Kupang Marselino/

MEDIA KUPANG - Polemik rekrutmen tenaga kontrak (Teko) Pemkab Belu masih berlanjut.

Jika sebelumnya mantan teko berunjukrasa menuntut diakomodir, kini giliran 1.616 teko aktif yang melakukan demo.

Aksi demo teko Belu ini dilakukan dengan mendatangi Kantor DPRD Belu pada Rabu 22 Juni 2022.

1.616 teko yang berdemo ini menyatakan sikap meminta polemik dihentikan karena mereka juga putra dan putri daerah yang berhak untuk menjadi tenaga kontrak di Pemkabb Belu.

Baca Juga: Wakili 1.616 Teko di Kabupaten Belu, FKTKD Sampaikan 7 Poin Pernyataan Sikap ke DPRD Belu

Dilansir Oke NTT, Ribuan Tenaga Kontrak Daerah (Tekoda) Kabupaten Belu meminta DPRD Belu untuk menghentikan polemik terkait pengangkatan atau penetapan Tekoda Tahun 2022.

Pasalnya, pihaknya yang berjumlah 1.616 orang yang saat ini diangkat dan ditetapkan sebagai Tekoda Kabupaten Belu Tahun Anggaran 2022 mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan pekerjaan.

Demikian salah satu bunyi tuntutan ribuan Tekoda yang tergabung dalam Forum Komunikasi Tenaga Kontrak Daerah Kabupaten Belu dalam pernyataan mereka saat mendatangi gedung DPRD Belu, Rabu 22 Juni 2022 pagi.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru Kementerian Perekonomian, Batas Pendaftaran 24 Juni 2022

Disaksikan, pernyataan tersebut dibacakan salah satu Tekoda dihadapan Ketua DPRD Belu, Jeremias Manek Seran Jr, Wakil Ketua I, Yohanes Jefry Nahak, Wakil Ketua II, Cyprianus Temu dan sejumlah Anggota DPRD Belu di ruang kerja Ketua DPRD Belu.

Berikut tuntutan lengkap Forum Komunikasi Tekoda Kabupaten Belu yang ditandatangani Ketua James Jhonson Amalo, Sekretaris Gabriel Bato yang disampaikan kepada DPRD Belu yang juga diterima Oke NTT;

1. Kami menyampaikan aspirasi dan terima kasih sebesar-besarnya kepada pemerintah Kabupaten Belu yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk menjadi tenaga kontrak daerah dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Belu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Rabu 22 Juni 2022: Libra Sangat Bergairah, Scorpio Pekerjaan Menanti, Sagitarius Lebih Populer

2. Kami menyampaikan aspirasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada DPRD Belu yang terhormat atas keiklasan mendukung keputusan dan kebijakan pemerintah Kabupaten Belu untuk tetap berjalan baik aman dan lancar dalam suasana yang kondusif.

3. Kami Meminta kepada Lembaga DPRD Belu yang terhormat dan pemerintah Kabupaten Belu untuk tetap menjaga hubungan kemitraan dan harmonisasi agar pelayanan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan kepada masyarakat Kabupaten Belu tetap berjalan baik, aman dan lancar dalam suasana yang kondusif.

4. Kami 1.616 orang tenaga kontrak daerah kabupaten belu mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan pekerjaan.

Baca Juga: BMKG : Waspada Potensi Angin Kencang di Wilayah NTT

5. Kami semua tidak mengenal lagi sahabat atau sehati. kami semua adalah warga belu yang ingin bekerja untuk mendukung kepemimpinan pemerintah Kabupaten Belu saat ini.

6. Kami meminta dengan kerendahan hati, agar hentikan polemik tentang Tekoda. Hargailah kebijakan pemerintah daerah, karena bapak, ibu anggota dewan yang terhormat adalah representasi seluruh masyarakat kabupaten belu, bukan saja 116 orang mantan tekoda yang tidak diakomodir lagi.

7. Kami memohon kepada bapak, ibu anggota dewan yang terhormat untuk tidak menjadikan Tekoda sebagai komoditi politik.*** (Mariano/Oke NTT)

Editor: Ryohan B

Sumber: OKE NTT

Tags

Terkini

Terpopuler