Paus Fransiskus Berdoa Untuk Para Korban Tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang

3 Oktober 2022, 11:52 WIB
Paus Fransiskus /Catholic News Agenci/

MEDIA KUPANG - Peristiwa yang menelan ratusan korban jiwa di Stadion Kanjuruhan Malang menjadi perhatian dunia. 

Dunia persepakbolaan Indonesia ternoda dengan tragedi kelam Tersebut. Indonesia berduka dan berkabung.

Pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia, Paus Fransiskus juga turut berdukacita atas mereka yang meninggal. Paus juga mendoakan secara khusus pada saat doa angelus (doa Malaikat Allah) di Vatikan.

Baca Juga: Ini Penyebab Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang. Ini Penjelasan Mahfud MD

Tragedi kanjuruhan Malang, Jawa Timur menjadi perhatian serius banyak pihak. Bagaimana tidak, tragedi nahas ini merenggut nyawa ratusan orang.

Tercatat, sebanyak 182 orang tewas dalam tragedi usai pertandingan sepak bola antara Arema Malang FC kontra Persebaya Surabaya.

Menurut informasi yang dihimpun, insiden ini terjadi setelah Persebaya berhasil menumbangkan Arema Malang FC dalam laga sengit di Stadion Kanjuruhan Malangdengan skor akhir 3-2.

Para suporter Arema FC yang diperkirakan sebanyak ribuan orang diduga masuk ke dalam lapangan untuk menyerang pemain hingga official dari Persebaya.

Baca Juga: FS Ternyata Sudah Meniduri 30 Tante Girang : Cari Mangsa di Mall dan Cafe

Mulai darisitu, bentrokan antara kedua suporter pun terjadi. Polisi kemudian mencoba melerai massa dengan semprotan gas air mata yang mengakibatkan massa berlarian untuk menghindari semprotan gas air matatersebut elewati pintu keluar dengan berdesakan.

Akibat berdesakan yang terjadi, para suporter sulit bernafas sehingga pada akhirnya merenggut nyawa ratusan orang dalam kejadian nahas ini.

Merasa perihatin dengan tragedi ini, Paus Fransiskus pun turut mendoakan baik para korban tragedi maut ini, maupun kepada mereka yang terlibat aksi bentrokan saat detik-detik peristiwa ini terjadi.

“Saya berdoa untuk mereka yang kehilangan nyawa dan yang terluka setelah bentrokan yang meletus selama pertandingan sepak bola di Malang, Indonesia,” ucap Paus Fransiskus dikutip dari laman vaticannews, Senin, 3 Oktober 2022.

Paus Frans menyampaikan hal itu saat berbicara dari jendela yang menghadap Lapangan Santo Petrus Vatican setelah pidato Angelus pada hari Minggu, waktu Vatican.

Untuk diketahui, saat ini para korban luka yang mencapai 298 orang dirawat di 8 rumah sakit di Jawa Timur.***

Editor: AS Rabasa

Sumber: Vatican News

Tags

Terkini

Terpopuler