Daftarkan Film Terbaikmu! KFK Buka Kompetisi Flobamora Film Festival, Cek Syaratnya

- 21 Agustus 2022, 21:37 WIB
Komunitas Film Kupang (KFK) membuka kompetisi Flobamora Film Festival bagi para sineas di NTT. Cek syarat dan ketentuan sebelum mendaftar karya film terbaik.
Komunitas Film Kupang (KFK) membuka kompetisi Flobamora Film Festival bagi para sineas di NTT. Cek syarat dan ketentuan sebelum mendaftar karya film terbaik. /Flobamora Film Festival/Komunitas Film Kupang

MEDIA KUPANG – Komunitas Film Kupang (KFK) mengundang seluruh sineas (filmmaker) muda di Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk mendaftarkan karya-karya terbaik.

Kompetisi ini merupakan salah satu program dari Flobamora Film Festival yang diselenggarakan KFK. Festival ini, sedianya dilangsungkan pada 27 – 29 Oktober 2022.

Dalam kompetisi film ini, akan dipilih karya film terbaik kategori fiksi pendek dan dokumenter pendek. Sedangkan pengumpulan karya akan ditutup pada 3 September 2022.

Baca Juga: Kapolri Perintahkan Berantaskan 303, Begini Respon Kepala Desa di Belu yang Punya Perdes Judi

Dilansir dari laman resmi Flobamora Film Festival, berikut syarat dan ketentuan kompetisi.

Persyaratan

1. Tema karya bebas.

2. Film adalah karya sineas NTT (komunitas, kelompok atau individu yang berdomisili dan diproduksi di NTT).

3. Durasi film maksimal 20 menit.

Halaman:

Editor: Efriyanto Tanouf

Sumber: Flobamora Film Festival


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x