Aksi Walk Out Demokrat Belu Tidak Berpengaruh, Masih Ada 7 Fraksi Dukung Bahas Pinjaman Daerah

- 10 September 2022, 12:13 WIB
Ilustrasi uang
Ilustrasi uang /Ryohan B/Pixabay

MEDIA KUPANG - Aksi walk out dari Fraksi Partai Demokrat karena menolak membahas pinjaman daerah yang diajukan Pemda Belu tidak berdampak atau berpengaruh apapun terhadap proses persidangan di DPRD Belu.

Pasalnya, Fraksi Demokrat hanya sendirian yang menolak dan memilih keluar ruang sidang. Sementara masih ada tujuh fraksi lainnya yang setuju untuk membahas pinjaman daerah tersebut.

Ketua Fraksi Partai Gerindra Belu, Januaria Awalde Berek mengatakan sikap walk out adalah hal lumrah dan merupakan hak masing-masing fraksi.

Baca Juga: Singgung Pinjaman Daerah, Gubernur NTT Minta Bupati Ikat Kaki Ketua DPRD Buang di Laut

Akan tetapi, kata mantan Ketua DPRD Belu ini, setiap kegiatan atau program yang berkaitan dengan masyarakat itu merupakan representasi kepercayaan. Dan ketika fraksi yang meresponnya tidak mendukung atau menolak itu menunjukan bahwa fraksi tersebut tidak berpihak pada rakyat.

"Jadi tidak ada pengaruhnya karena hanya 1 saja yang WO, dari 8 fraksi kurang 1 sisa 7. Dan ini juga dalam pembahasan yang sudah selesai di banggar. Tinggal saja persetujuan paripurna terhadap KUA PPAS perubahan 2022 untuk proses lanjut," urainya ketika dikonfirmasi media ini, Sabtu 10 September 2022.

Januaria yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Belu ini optimistis pinjaman daerah akan terjadi bila semua ketentuan sudah terpenuhi dan sampai Kemenkeu/pusat menyetujui angka dan syarat-syaratnnya.

Baca Juga: Fraksi Demokrat Walk Out Tolak Bahas Pinjaman Daerah, Sekda Belu Sebut Ada Informasi Sesat Soal Rp 150 Miliar

"Karena Ada 7 Manfaat dan Persebaran Program sudah menjawab permintaan masyarkat empat Dapil di Kabupaten Belu. Maka Fraksi Partai Gerindra mendukung penuh Pinjaman Daerah di mana tidak melawan Ketentuan. Dasar hukum sebagai pedoman, Skema pengembalian 2 tahun,Program bermanfaat bagi banyak org," tegasnya.

Halaman:

Editor: Ryohan B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x