RVI Bantu Jaringan Pipa Air Bersih Bagi Warga Terdampak Siklon Tropis Seroja di Adonara

- 12 Agustus 2021, 20:38 WIB
Penyerahan bantuan pipa air minum bersih dari RVI dan Bank BNI, kepada warga di Desa Kawela, Kecamatan Wotan Ulunmado, Kabupaten Flores Timur
Penyerahan bantuan pipa air minum bersih dari RVI dan Bank BNI, kepada warga di Desa Kawela, Kecamatan Wotan Ulunmado, Kabupaten Flores Timur /Foto : istimewa

MEDIA KUPANG - Dampak Badai Siklon Tropis Seroja yang terjadi pada awal April 2021 lalu, menyebabkan banjir bandang yang merusak berbagai fasilitas umum, termasuk jaringan air bersih yang sangat dibutuhkan masyarakat.

Untuk itu, Rumah Visi Indonesia (RVI) dan Bank Negara Indonesia (BNI) memberikan bantuan berupa jaringan pipa air bersih kepada warga yang terdampak Badai Siklon Tropis Seroja di Adonara, Kabupaten Flores Timur, Provinsi NTT.

"RVI dan Bank BNI menyerahkan bantuan jaringan pipa air bersih di Pulau Adonara. Bantuan jaringan pipa air bersih ini, untuk memenuhi kebutuhan warga di Desa Kawela, Kecamatan Wotan Ulumado," kata Direktur RVI, Anton D. Hurung, melalui rilis yang diterima media ini, pada Kamis, 12 Agustus 2021.

Baca Juga: Putri Paul Liyanto Maju Calon DPR RI Dapil NTT II dari Partai Golkar

Anton menjelaskan, jaringan pipa air bersih ini merupakan bantuan bagi masyarakat di beberapa pedesaan di NTT. Yang mana, pada bulan April 2021 lalu terkena dampak bencana alam banjir dan tanah longsor.

Sebab, jaringan pipa air yang sebelumnya menjadi sumber air bersih bagi masyarakat desa di NTT, rusak dan bahkan hanyut terbawa banjir dan longsor.

"RVI melihat kondisi rusaknya jaringan pipa air bersih merupakan hal yang paling vital untuk diperbaiki, karena air bersih merupakan sumber utama kehidupan manusia," terangnya.

Baca Juga: Eurico Guterres Terharu Dianugerahi Tanda Kehormatan oleh Presiden, Simak Pesannya untuk Generasi Muda

Menurut Anton, selama beberapa bulan ini, warga yang berada di desa-desa terdampak tersebut, harus bersusah payah mengambil sumber air yang kurang layak yang ada di sekitar mereka untuk dikonsumsi.

Halaman:

Editor: Eryck S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x