Berkaca dari Kesuksesan di Presidensi G20, Jokowi Diyakini Mampu Jaga Momentum Pertumbuhan Ekonomi di ASEAN

- 29 Januari 2023, 20:40 WIB
Dunia Tengah Bergolak, Pengamat ini Ungkap Optimisme Jokowi Bakal Jadi Ketua ASEAN
Dunia Tengah Bergolak, Pengamat ini Ungkap Optimisme Jokowi Bakal Jadi Ketua ASEAN /Miju/Tangkapan layar Instagram @jokowi

MEDIA KUPANG - Saat ini Jokowi sebagai Ketua ASEAN 2023. Padahal situasi dunia saat ini sedang bergolak.

Meski demikian, Jokowi diyakini mampu membawa Indonesia memberikan yang terbaik.

Keyakinan ini bukan tanpa alasan, karena sebelumnya, Jokowi telah terbukti dalam kepemimpinan Presidensi G20 tahun 2022.

Dilansir dari Antara News, Pengamat Hubungan Internasional Teuku Faizasyah meyakini Presiden Joko Widodo mampu membawa Indonesia sebagai Ketua Asosiasi Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) di tengah kondisi dunia yang tengah bergolak saat ini.

Baca Juga: Masa Pancaroba Berpotensi Terjadi Cuaca Extrem , BMKG Ingatkan Agar Waspada

“Memang kondisi saat ini tidaklah mudah. Namun Indonesia akan mengupayakan yang terbaik di saat memimpin ASEAN di tahun 2023. ASEAN yang stabil dan berkemakmuran akan dengan sendirinya berkontribusi bagi perdamaian dan pertumbuhan ekonomi
di Indo Pasifik,” katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Minggu 29 Januari 2023.

Teuku berpendapat Indonesia akan berupaya secara optimal dalam memberikan kontribusinya terhadap beberapa isu-isu strategis, sembari menguatkan pertumbuhan ekonomi negara-negara ASEAN.

“Kalau berangkat dari tema, Indonesia ingin memastikan ASEAN bisa tetap mengambil peran di berbagai isu strategis di kawasan, seraya menjaga momentum pertumbuhan ekonomi di Asia Tenggara,” jelasnya.

Baca Juga: Samanhudi Anwar diduga Jadi Otak Perampokan Rumah Dinas Wali Kota Bogor, Warganet : Baru keluar eh masuk lagi!

Halaman:

Editor: Fredrik Bau

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x