Kisah Ayah Dua Orang Anak Dari Perbatasan RI-Timor Leste, 10 Tahun Mengabdi Sebagai Guru Honorer

- 25 November 2023, 21:15 WIB
Kisah Ayah Dua Orang Anak Dari Perbetasan RI-Timor Leste, 10 Tahun Mengabdi Sebagai Guru Honorer
Kisah Ayah Dua Orang Anak Dari Perbetasan RI-Timor Leste, 10 Tahun Mengabdi Sebagai Guru Honorer /Dedi Neno/Media Kupang

“Waktu itu setelah wisuda dua minggu, tepatnya 16 Juli 2013, saya mengabdi sebagai guru honorer di SMP Negeri Wini,” kisah Lukas Kolo saat ditemui Media Kupang, di SMP Negeri Wini, Desa Humusu C, Kecamatan Insana Utara, Kabupaten TTU, Jumat 24 November 2023.

Baca Juga: Deklarasi Damai Pemilu 2024, Pj Bupati Alor : 'Kami Berkomitmen Menjadi Wasit Yang Baik'

Selain ingin segera mengabdi, Lukas Kolo yang kala itu baru pulang ke kampung halaman dari kota, tidak mau menyandang gelar sarjana pengangguran di desanya.

Hal ini yang menjadi motovasi agar tetap semangat menempuh jarak sejauh 50 kilo meter pulang-pergi ke sekolah dan rumah orang tuanya yang terletak di Desa Bakitolas, Kecamatan Naibenu, kabupaten setempat setiap hari.

“Waktu itu dapat upah dari komite dan Bantuan Operasional Siswa (BOS) sebanyak Rp 300 ribu. Kadang naik Rp 50 ribu, kadang naik seratus ribu,” kata Lukas.

Sebagai guru diupah dari komite dan BOS, kala itu ternyata tidak sebanding dengan kebutuhan hidup sehari-hari, terutama untuk mobilisasi peri dan pulang ke sekolah.

Hal ini membuat Lukas Kolo memutuskan untuk numpang tempat tinggal di rumah salah satu keluarnya.

Lokasi tempat tinggal hanya berjarak sekitar 1,5 meter dari sekolah.
Dikatakan Lukas,

“Waktu itu karena jarak tempuh yang cukup jauh, jadi saya tinggal dengan keluarga. Lalu tahun 2014 itu saya tinggal di mess. Kebetulan sekolah ini menyiapkan mess untuk siswa, jadi saya tinggal di mess siswa yang laki-laki.”

Selama kurang lebih lima tahun mengabdi sebagai guru komite, tepatnya tahun 2018, Lukas Kolo menerima SK Bupati sebagai tenaga guru kontrak daerah. Upah yang diterima sebagai tenaga kontrak daerah di SMP Negeri Wini kala itu Rp 1.500.000.

Halaman:

Editor: John Taena

Sumber: Media Kupang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x